Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal White Coffee dan Bedanya dengan Black Coffee

KOMPAS.com - Kopi identik dengan warna hitam. Tak heran bila beberapa nama kopi mengandung kata "black", seperti long black dan black coffee.

Meski begitu, jenis kopi bukan hanya hitam saja. Ada juga jenis lainnya yang dikenal dengan sebutan white coffee.

Kata "white" dalam white coffee bukan berarti bahwa biji kopi yang digunakan memiliki warna putih, melainkan merujuk pada campuran kopi yang digunakan.

"Sebenarnya secara gak langsung, white coffee itu campuran kopi dan susu, itu saja," kata Faisal Gofur, F&B consultant sekaligus barista di restoran Kasima.

Dikutip dari Wisegeek, pembuatan biji kopi putih berbeda dengan biji kopi hitam. Jika biji kopi hitam dipanggang menggunakan api besar terus-menerus, kopi putih sebaliknya.

Biji kopi putih tidak dipanggang, hanya dibiarkan terkena suhu panas yang rendah dalam waktu lama.

Hal ini menyebabkan biji kopi putih cenderung pucat dan rasanya tidak begitu pahit, berbeda dengan kopi hitam yang terasa pahit.

  • 4 Cara Membuat Kopi Tubruk Enak, Perhatikan Suhu Air dan Takaran Kopi
  • Apa Itu Kopi Tubruk Khas Indonesia, Jenis Kopi atau Teknik Pengolahan?
  • Apakah Cupping Menggunakan Teknik Kopi Tubruk?

 

Sebab, black coffee biasanya menggunakan teknik lungo atau espreso yang dipanjangkan, white coffee justru memakai espreso sehingga cita rasa kopinya tidak begitu kuat.

"Kalau black coffee, kita treat kopinya harus dengan kualitas bagus biar rasanya enak," ujar Faisal.

Produk akhir kopi putih ini pun berbeda dengan kopi hitam. Ada kapucino, latte, piccolo dan flat white.

"Yang membedakan olahannya cuma cara membuat dan bentuk foam-nya saja. Biji kopi yang digunakan sama," tutur Faisal.

https://www.kompas.com/food/read/2022/06/04/103200775/mengenal-white-coffee-dan-bedanya-dengan-black-coffee

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke