Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Resep Capcay Sederhana yang Mudah Diikuti, Bahannya Mudah dan Murah

KOMPAS.com - Capcay merupakan masakan dengan isian berbagai jenis. Umumnya, hidangan ini disajikan dengan kuah kental, kuah cair, atau kering. 

Apa pun jenisnya, Kompas.com rangkum ada delapan resep capcay sederhana yang bisa kamu hidangkan untuk segala suasana. 

Kamu bisa menambahkan berbagai bahan untuk kreasi isiannya agar sesuai selera. 

1. Resep capcay sederhana

Bahan capcay dingin bisa disajikan di atas piring tanpa kuah. Kamu bisa menyiapkan saus asam manis untuk saus umbunya. 

Sementara itu, bahan capcay yang bisa kamu gunakan adalah udang, taoge, tahu kuning, mentimun, dan telur. 

2. Resep capcay otak-otak

Ada cara membuat capcay kuah kental, kamu bisa mengikuti resep capcay berikut ini. Kuah kental dari capcay dibuat dengan menambahkan tepung dan aneka bumbu saus capcay. 

3. Resep capcay seafood 

Kalau kamu punya stok seafood di rumah, kamu bisa mengolahnya menjadi capcay seafood yang lezat ini. 

Kamu bisa menggunakan seafood mentah atau matang untuk membuat sajian ini. Selain itu, Kamu juga bisa tambah bakso atau otak-otak ikan. 

4. Resep capcay kuah rice cooker

Kamu bisa mengikuti resep capcay kuah dengan rice cooker ini. Siapkan bumbu dasar putih dan sayuran sesuai selera seperti wortel, kembang kol, dan buncis. 

Masak dalam rice cooker hingga matang. 

5. Resep capcay tanpa kaldu 

Resep capcay sederhana ini tidak perlu menambahkan daging atau kaldu daging. Kamu cukup menyiapkan beberapa macam sayuran dan bumbu seeperti gula dan garam. 

Hidangan capcay ini cocok untuk vegetarian. 

6. Resep capcay sederhana

Ada beragam jenis sayuran yang bisa kamu olah menjadi menu capcay. Kamu bisa mengikuti cara membuat capcay sederhana aneka sayuran berikut ini. 

Sajikan dengan risoles bakar isi dada ayam untuk lauk pendampingnya. 

7. Resep capcay kuah

Selain ditumis, capcay juga bisa dibuat dengan kuah kaldu yang gurih. 

Bumbu capcay kuah sederhana ini bisa ditambahkan dengan telur dadar agar rasanya semakin nikmat. 

8. Resep capcay kuah daging sapi 

Punya sisa daging sapi? Masak menjadi capcay daging sapi untuk sajian makan malam keluarga. 

Kamu bisa menambahkan sayuran seperti jamur dan telur puyuh agar lebih enak. 

https://www.kompas.com/food/read/2022/03/31/221700475/8-resep-capcay-sederhana-yang-mudah-diikuti-bahannya-mudah-dan-murah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke