Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UGM Buka Pendaftaran Beasiswa, Bantuan UKT Rp 4 Juta Per Semester

Kompas.com - 18/03/2024, 13:12 WIB
Sania Mashabi,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Universitas Gadjah Mada (UGM) membuka pendaftaran beasiswa untuk mahasiswa UGM yang sedang menempuh jenjang S1 atau D4.

Dikutip dari akun Instagram resmi @ugm.yogyakarta, pendaftaran beasiswa itu sudah dibuka pada13-22 Maret 2024.

"Semangat ya puasanya, yuk segarkan diri kalian dengan informasi Beasiswa UGM angkatan 2023," demikian yang tertulis di akun Instagram @ugm.yogyakarta dikutip Jumat (15/3/2024).

Baca juga: UGM Buka 3 Jalur Mandiri 2024: IUP, Prestasi dan CBT

Penerima beasiswa ini nantinya akan mendapatkan manfaat berupa bantuan pendidikan senilai Uang Kuliah Tunggal (UKT) atau maksimal Rp 4 juta per mahasiswa setiap semester.

Namun, periode beasiswa ini hanya berlaku selama dua semester yakni genap 2023/2024 dan gasal 2024/2025.

Syarat daftar beasiswa UGM

  • Mahasiswa yang ingin melamar beasiswa ini juga harus memenuhi syarat sebagai berikut:
  • Mahasiswa UGM aktif program S1 atau D4 angkatan 2023
  • IPK minimal 3,00
  • Mahasiswa dengan kondisi ekonomi kurang mampu
  • Tidak sedang menerima beasiswa lain

Syarat dokumen syarat daftar beasiswa UGM

  • Transkrip nilai Semester Gasal 2023/2024
  • Mengisi formulir pengajuan beasiswa
  • Surat rekomendasi dari fakultas
  • Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM)/Kartu Program Keluarga Harapan (PKH) /Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)/surat keterangan lain/bukti penghasilan orang tua bersih maksimal Rp 5 juta per bulan

Baca juga: Beasiswa S1 di 4 Kampus Terbaik Singapura 2024, Kuliah Gratis-Tunjangan

Cara daftar beasiswa UGM

Jika berminat daftar bisa langsung menyambangi laman resmi simaster.ugm.ac.id dan informasi lebih lanjut mengenai beasiswa ini bisa cek di ditmawa.ugm.ac.id/kesejahteraan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com