Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lolos SIMAK UI 2023, Calon Mahasiswa Bisa Ajukan UKT Berkeadilan

Kompas.com - 20/07/2023, 12:15 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Sebanyak 33.440 calon mahasiswa telah mengikuti ujian Seleksi Masuk Universitas Indonesia (SIMAK UI) 2023 jenjang Sarjana dan Program Pendidikan Vokasi.

Dari jumlah pendaftar tersebut, sebanyak 2.125 peserta lolos dan diterima sebagai calon mahasiswa baru (camaba) UI. Hasil seleksi mandiri itu diumumkan secara daring pada Selasa (18/7) pukul 16.00 WIB melalui laman penerimaan.ui.ac.id.

Calon mahasiswa yang telah memperoleh Nomor Pokok Mahasiswa (NPM) diharuskan untuk melakukan Pra-Registrasi pada 18-26 Juli 2023 melalui laman pra-registrasi.ui.ac.id untuk bisa melanjutkan ke tahap berikutnya.

Baca juga: Kisah Indah, Anak Buruh Diterima di UGM dengan Beasiswa 100 Persen

Kepala Biro Humas dan KIP UI, Amelita Lusia mengatakan, berdasarkan data dan hasil evaluasi kemampuan bayar penanggung biaya pendidikan, bagi para calon mahasiswa jalur reguler, UI menerapkan kebijakan penetapan besaran biaya pendidikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) secara berkeadilan.

"Camaba jalur reguler wajib mengisi data dan unggah berkas yang sesuai pada halaman Sistem Informasi UKT ukt.ui.ac.id mulai 19-24 Juli 2023," kata Amelita dalam keterangan resmi.

Dalam pengisian data, calon mahasiswa akan diminta mengisi Form UKT yang terdiri dari 7 bagian yang harus dilengkapi, seperti penanggung biaya pendidikan, penghasilan keluarga, pengeluaran keluarga, aset, hingga bukti dukung.

Setelah menyelesaikan tahap pengisian data dan Pra-Registrasi, camaba dapat melakukan pembayaran biaya pendidikan mulai dari 20 Juli 2023 hingga 28 Juli 2023.

"Apabila terdapat kendala atau pertanyaan seputar registrasi, camaba dapat mendatangi Unit Layanan Terpadu yang berada di lantai dasar Gedung Pusat Pelayanan Mahasiswa Terpadu, Kampus UI Depok. Selain itu, camaba juga dapat mengajukan pertanyaan melalui WhatsApp 081515000002," pungkas Amelita.

Baca juga: Jalur Mandiri IUP Unpad Masih Buka hingga 25 Juli, Cek Syaratnya

Sebagai informasi, calon mahasiswa yang diterima terdiri atas 599 S1 jalur Reguler, 1.218 S1 jalur Non Reguler, 192 Vokasi D3, dan 116 Vokasi D4. Dari seluruh camaba S1 jalur Reguler yang lolos, terdapat 93 camaba yang merupakan pendaftar program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

Melalui jalur ini, prodi dengan penerimaan camaba terbanyak dari masing-masing rumpun adalah S1 Non Reguler Sistem Informasi, S1 Non Reguler Ilmu Administrasi Niaga, dan D3 Hubungan Masyarakat.

Biaya Kuliah UI Reguler

Tarif biaya kuliah UI ditentukan dengan kemampuan ekonomi masing-masing mahasiswa, orangtua mahasiswa, atau pihak lain yang membiayai mahasiswa.

Berdasarkan SK Rektor No. 402 Tahun 2023 yang dilansir melalui laman ukt.ui.ac.id, berikut besaran biaya kuliah jalur Seleksi Nasional jenjang S1 untuk 14 Fakultas yang dimiliki UI:

1. Kedokteran

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

Baca juga: 10 Beasiswa S1 ke Luar Negeri Masih Buka, Beri Tunjangan Lengkap

2. Kedokteran Gigi

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

3. Kesehatan Masyarakat

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

Baca juga: Kisah Indah, Anak Buruh Diterima di UGM dengan Beasiswa 100 Persen

4. Ilmu Keperawatan

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

5. Farmasi

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

6. Matematika & IPA

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

Baca juga: 4 PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri hingga Minggu Ketiga Juli

7. Teknik

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

8. Ilmu Komputer

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-4.000.000
K-5: Rp 4.000.000-6.000.000
K-6: Rp 6.000.000-7.500.000
K-7: Rp 7.500.000-10.000.000
K-8: Rp 10.000.000-12.500.000
K-9: Rp 12.500.000-15.000.000
K-10: Rp 15.000.000-17.500.000
K-11: Rp 17.500.000-20.000.000

9. Hukum

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-3.000.000
K-5: Rp 3.000.000-4.000.000
K-6: Rp 4.000.000-5.000.000
K-7: Rp 5.000.000-7.500.000
K-8: Rp 7.500.000-10.00.000
K-9: Rp 10.00.000-12.500.000
K-10: Rp 12.500.000-15.000.000
K-11: Rp 15.000.000-17.500.000

10. Ekonomi dan Bisnis

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-3.000.000
K-5: Rp 3.000.000-4.000.000
K-6: Rp 4.000.000-5.000.000
K-7: Rp 5.000.000-7.500.000
K-8: Rp 7.500.000-10.00.000
K-9: Rp 10.00.000-12.500.000
K-10: Rp 12.500.000-15.000.000
K-11: Rp 15.000.000-17.500.000

Baca juga: Rektor Binus: Pintar Saja Tidak Cukup, Mahasiswa Harus Punya Skill dan Karakter

11. Ilmu Pengetahuan Budaya

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-3.000.000
K-5: Rp 3.000.000-4.000.000
K-6: Rp 4.000.000-5.000.000
K-7: Rp 5.000.000-7.500.000
K-8: Rp 7.500.000-10.00.000
K-9: Rp 10.00.000-12.500.000
K-10: Rp 12.500.000-15.000.000
K-11: Rp 15.000.000-17.500.000

12. Psikologi

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-3.000.000
K-5: Rp 3.000.000-4.000.000
K-6: Rp 4.000.000-5.000.000
K-7: Rp 5.000.000-7.500.000
K-8: Rp 7.500.000-10.00.000
K-9: Rp 10.00.000-12.500.000
K-10: Rp 12.500.000-15.000.000
K-11: Rp 15.000.000-17.500.000

Baca juga: Binus Buka Beasiswa 2023, Bisa Kuliah Gratis

13. Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-3.000.000
K-5: Rp 3.000.000-4.000.000
K-6: Rp 4.000.000-5.000.000
K-7: Rp 5.000.000-7.500.000
K-8: Rp 7.500.000-10.00.000
K-9: Rp 10.00.000-12.500.000
K-10: Rp 12.500.000-15.000.000
K-11: Rp 15.000.000-17.500.000

14. Ilmu Administrasi

K-1: Rp 0-500.000
K-2: Rp 500.000-1.000.000
K-3: Rp 1.000.000-2.000.000
K-4: Rp 2.000.000-3.000.000
K-5: Rp 3.000.000-4.000.000
K-6: Rp 4.000.000-5.000.000
K-7: Rp 5.000.000-7.500.000
K-8: Rp 7.500.000-10.00.000
K-9: Rp 10.00.000-12.500.000
K-10: Rp 12.500.000-15.000.000
K-11: Rp 15.000.000-17.500.000

Informasi lebih lengkap jadwal dan biaya kuliah jalur mandiri UI 2023 bisa diakses melalui laman https://simak.ui.ac.id/

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com