KOMPAS.com - PT Indofood Sukses Makmur Tbk atau Indofood membuka lowongan kerja bagi lulusan D3 hingga S1.
PT Indofood Sukses Makmur Tbk atau lebih dikenal dengan nama Indofood merupakan produsen berbagai jenis makanan dan minuman yang bermarkas di Jakarta, Indonesia.
Perusahaan ini didirikan pada tanggal 14 Agustus 1990 dengan nama PT Panganjaya Intikusuma yang pada tanggal 5 Februari 1994 menjadi Indofood Sukses Makmur.
Perusahaan ini didirikan Sudono Salim, kini sudah mengekspor makanan hingga Australia, Asia, dan Eropa.
Baca juga: 6 Beasiswa S1-S3 Khusus bagi Kalangan Perempuan, Tertarik Daftar?
Merangkum laman resmi karier Indofood, Minggu (14/8/2022) menginformasikan ada dua lowongan kerja yang dibuka bagi lulusan D3/S1.
Persyaratan
1. Lulusan D3 jurusan Listrik, Mesin.
2. Memastikan performance mesin dan equipment pendukungnya di area produksi selalu dalam kondisi optimal dan melakukan follow up terhadap peralatan yang mengalami deviasi.
Deskripsi kerja
Lowongan kerja ini ditempatkan di Purwosari-Pasuruan. Lowongan kerja berlaku hingga 16 September 2022.
Baca juga: Lowongan Kerja Kimia Farma Apotek bagi Lulusan D3-S2, Intip Infonya
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.