Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lowongan Kerja Indofood bagi Lulusan D3/S1, Fresh Graduate Bisa Daftar

KOMPAS.com - PT Indofood Sukses Makmur Tbk atau Indofood membuka lowongan kerja bagi lulusan D3 hingga S1.

PT Indofood Sukses Makmur Tbk atau lebih dikenal dengan nama Indofood merupakan produsen berbagai jenis makanan dan minuman yang bermarkas di Jakarta, Indonesia.

Perusahaan ini didirikan pada tanggal 14 Agustus 1990 dengan nama PT Panganjaya Intikusuma yang pada tanggal 5 Februari 1994 menjadi Indofood Sukses Makmur.

Perusahaan ini didirikan Sudono Salim, kini sudah mengekspor makanan hingga Australia, Asia, dan Eropa.

Merangkum laman resmi karier Indofood, Minggu (14/8/2022) menginformasikan ada dua lowongan kerja yang dibuka bagi lulusan D3/S1.

Electric Technician

Persyaratan

1. Lulusan D3 jurusan Listrik, Mesin.

2. Memastikan performance mesin dan equipment pendukungnya di area produksi selalu dalam kondisi optimal dan melakukan follow up terhadap peralatan yang mengalami deviasi.

Deskripsi kerja 

  • Bertanggung jawab untuk mengelola dan merawat seluruh asset termasuk pengontrolan, monitoring dan mengusulkan budget maintenance diarea Process/Filling produksi. Melakukan proses alih pengetahuan, pembinaan dan pelatihan pada team di Produksi

Lowongan kerja ini ditempatkan di Purwosari-Pasuruan. Lowongan kerja berlaku hingga 16 September 2022.

Raw Material & By Product Spv

Persyaratan

1. Pria, memiliki usia maksimal usia 30 tahun.

2. Pendidikan minimal S1 Teknik Mesin, Teknik Kimia, Teknik Elektro.

3. Minimal IPK 3.00.

4. Berpengalaman di bidang penyimpanan gandum/pellet/biji-bijian.

5. Fresh Graduare are welcome.

6. Penempatan di Surabaya.

Deskripsi kerja

  • Merencanakan, menentukan, mengkoordinasikan, dan mengawasi kegiatan penempatan, penyimpanan, sirkulasi, dan transfer gandum/grain/pellet serta pendinginan pellet sesuai dengan Rencana Target Produksi (RTP) dan Rencana Penempatan Pengeluaran Gandum (RPG).
  • Management System dan Quality, kapasitas optimum silo.
  • Melaksanakan pemeliharaan terhadap silo, mesin/peralatan dan insfrastruktur lainnya.
  • Menjamin seluruh proses berjalan tepat waktu, kualitas gandum /grain terjaga dan penggunaan silo efektif dan efisien.

Kandidat yang diterima di posisi ini akan ditempatkan di Surabaya. Lowongan kerja ini berlaku hingga 21 September 2022.

Untuk informasi lebih lengkap dan mendaftar lowongan kerja dari Indofood bisa melalui tautan ini.

https://www.kompas.com/edu/read/2022/08/14/122710671/lowongan-kerja-indofood-bagi-lulusan-d3-s1-fresh-graduate-bisa-daftar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke