Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Live IG Kompas.com, 18 Mei: Susun Strategi Tembus Kuliah Luar Negeri

Kompas.com - 18/05/2020, 03:30 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Lulus dari SMA/MA/SMK/sederajat tentu membuat seseorang dihadapkan dua pilihan. Pertama ialah melanjutkan studi ke jenjang pendidikan tinggi atau kuliah. Sedangkan yang kedua ialah memilih untuk bekerja.

Jika seseorang itu memutuskan untuk lanjut kuliah, masih banyak yang harus dipersiapkan. Apakah itu kuliah di dalam negeri (Indonesia) atau kuliah di luar negeri.

Bahkan memilih jurusan dan kampus impian juga menjadi salah satu kriteria yang harus dipilih calon mahasiswa. Jangan sampai nanti salah jurusan yang berakibat fatal dikemudian hari.

Baca juga: Ketua Majelis Rektor: Ini Kriteria Mahasiswa yang Dicari PTN

Ketika seseorang sudah mantab untuk kuliah luar negeri, tentu ini menjadi satu langkah positif bagi anak muda Indonesia.

Menimba ilmu lebih tinggi

Sebab, menimba ilmu di luar negeri juga penting agar generasi muda bisa punya ilmu yang lebih tinggi.

Dengan harapan, lulus kuliah nanti bisa kembali lagi ke Indonesia untuk diaplikasikan atau dikembangkan lebih jauh ilmunya. Harapan lain, bisa ditularkan pada generasi muda Indonesia.

Tak hanya punya skill jago bahasa Inggris, tetapi kalau ingin kuliah di luar negeri juga harus paham banyak hal. Apakah mengenai masalah finansial atau apa saja yang harus dipersiapkan?

Untuk menjawab pertanyaan ini, maka harus dijawab oleh seseorang yang ahli di bidangnya. Atau seseorang yang sudah berpengalaman kuliah luar negeri dan menjadi praktisi pendidikan.

Karenanya, Edukasi Kompas.com melalui program Belajar di Rumah #TeredukasidariRumah bakal membahas bersama narasumber yang berkompeten dibidangnya.

Tentu semua akan disesuaikan atau dengan memperhatikan kondisi negara saat ini yang sedang dilanda wabah virus corona atau Covid-19.

Hadirkan Gerald Ariff

Kompas.com melalui rubrik Edukasi menghadirkan program Belajar di Rumah #TeredukasidariRumah berupa bincang-bincang bersama pakar dan pegiat pendidikan di akun Instagram Kompas.com.

Kali ini, live streaming IG Kompas.com menghadirkan Dr. Ir. Gerald Ariff, M.Sc. (salah satu pendiri Pintaria, Profesional di bidang Pendidikan Tinggi)

Untuk temanya ialah "Menyusun Strategi Tembus Kuliah Luar Negeri". Live IG Kompas.com akan dimulai pukul 11.30 WIB, 18 Mei 2020.

Perlu diketahui, Gerald memiliki pengalaman panjang di area bisnis dan pendidikan saat melalang buana ke luar negeri seperti Inggris, Korea Selatan, dan Rusia.

Ketika kembali ke Indonesia, Gerald Ariff punya mimpi besar yakni ingin meningkatkan taraf pendidikan di Indonesia.

Jika kamu tertarik ingin kuliah di luar negeri, maka harus menyaksikan Live Streaming IG Kompas.com (@kompascom) agar tahu strategi tembus kuliah di luar negeri itu seperti apa.

Baca juga: Proses Kartu Prakerja Dipercepat, Pintaria Adakan Tes Minat Bakat Gratis

Nantinya, sahabat Kompas.com juga bisa bertanya seputar kuliah di luar negeri. Pertanyaan akan dijawab langsung oleh Gerald Ariff.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com