Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Avenged Sevenfold Menyanyikan Lagu Dukungan untuk Palestina

KOMPAS.com - Di media sosial beredar sebuah video yang menampilkan grup band asal Amerika Serikat (AS) Avenged Sevenfold sedang menyanyikan lagu dukungan untuk Palestina.

Sementara, di antara penonton terlihat bendera Israel yang berkibar.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video yang beredar merupakan hoaks karena telah dimanipulasi.

Narasi yang beredar

Video Avenged Sevenfold menyanyikan lagu dukungan untuk Palestina disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini.

"Avenged Sevenfold membuat lagu untuk mendukung Palestina," tulis salah satu akun.

Sementara, berikut teks yang tertera pada video yang merupakan sulih teks dari lagu yang dinyanyikan Matthew Charles Sanders atau M Shadows.

Satu lagi yang siap berlayar terikat menyiksa pria itu lebih takut tidak diragukan lagi untuk mengatakan jengkel.

Kita berdiri bersama orang-orang Palestina, kita tinggal bersama untuk kita semua, kita berdiri bersama orang-orang bersama, kita bertarung bersama untuk Gaza, tidak ada Tuhan selain Allah.

Video yang beredar telah beredar di internet setidaknya sejak lima tahun lalu. Salah satu video serupa ditemukan di kanal YouTube Lily From The First Row, 29 Juni 2018.

M Shadows tidak menyanyikan lagu dukungan untuk Palestina, melainkan lagu "So Far Away" ciptaan band heavy metal tersebut.

Pada keterangan videonya dijelaskan bahwa Avenged Sevenfold menggelar konser di Israel pada 26 Juni 2018.

Berdasarkan catatan Setlist.fm, Avenged Sevenfold membawakan 11 lagu mereka disertai tiga lagu encore.

Tidak ada lagu dukungan untuk Palestina saat konser Avenged Sevenfold di Live Park, Rishon LeZion, Israel pada 26 Juni 2018.

Konflik Palestina dengan Israel kembali menjadi sorotan publik, setelah kelompok perlawanan Hamas melakukan infiltrasi ke wilayah Israel.

Tindakan Hamas yang juga menyandera sejumlah orang kemudian menjadi dalih bagi Israel untuk melakukan serangan dan menginvasi wilayah Gaza di Palestina.

Serangan Israel, terutama yang dilakukan dengan cara carpet bombing, menyebabkan ribuan warga sipil di Gaza tewas. Jutaan penduduk Gaza pun mengungsi dan terusir dari rumahnya yang hancur.

Tercatat lebih dari 15.000 warga sipil yang menjadi korban, dengan 6.000-an di antaranya merupakan anak-anak.

Peristiwa yang terjadi di Gaza, Palestina merupakan catatan hitam dalam sejarah kemanusiaan. Meski demikian, sejumlah hoaks yang beredar di media sosial terkait konflik Israel dan Palestina tetap perlu diluruskan.

Kesimpulan

Video Avenged Sevenfold menyanyikan lagu dukungan untuk Palestina merupakan manipulasi.

Video bersumber dari konser Avenged Sevenfold di Live Park, Rishon LeZion, Israel pada 26 Juni 2018.

Suara asli video diganti dengan lagu yang tidak ada pada setlist konser.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/11/23/132600982/hoaks-avenged-sevenfold-menyanyikan-lagu-dukungan-untuk-palestina

Terkini Lainnya

[HOAKS] Indonesia Dilanda Gelombang Panas 40-50 Derajat Celcius

[HOAKS] Indonesia Dilanda Gelombang Panas 40-50 Derajat Celcius

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Bea Cukai Bantah Pengiriman Peti Jenazah Dipungut Bea Masuk

[KLARIFIKASI] Bea Cukai Bantah Pengiriman Peti Jenazah Dipungut Bea Masuk

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sandra Dewi Pura-pura Gila Saat Ditangkap Polisi

[HOAKS] Sandra Dewi Pura-pura Gila Saat Ditangkap Polisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Mantan Menkes Siti Fadilah Supari Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Mantan Menkes Siti Fadilah Supari Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Kehadiran Pasukan Rusia di Gaza

[HOAKS] Video Kehadiran Pasukan Rusia di Gaza

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Cek Fakta Pernyataan Sekjen PDI-P, Kecurangan Pilpres Bisa Terulang di Pilkada?

[VIDEO] Cek Fakta Pernyataan Sekjen PDI-P, Kecurangan Pilpres Bisa Terulang di Pilkada?

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Tentara China ke Indonesia | Pertalite Tidak Tersedia di SPBU

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Tentara China ke Indonesia | Pertalite Tidak Tersedia di SPBU

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Prabowo Beri Bantuan Melalui Nomor WhatsApp, Awas Penipuan

INFOGRAFIK: Hoaks Prabowo Beri Bantuan Melalui Nomor WhatsApp, Awas Penipuan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Cek Fakta, Benarkah Perubahan Iklim Tingkatkan Penularan DBD?

INFOGRAFIK: Cek Fakta, Benarkah Perubahan Iklim Tingkatkan Penularan DBD?

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke