Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promosi dan Degradasi Pelatnas PBSI: Jumlah Ganjil Ganda Putri, Peran The Daddies, hingga Tekad Pramel

Kompas.com - 29/01/2022, 05:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber PB Djarum

KOMPAS.com - PBSI selaku induk bulu tangkis Tanah Air telah merilis pengumuman terkait keputusan promosi dan degradasi di pelatnas pada Jumat (28/1/2022).

Pengumuman tersebut berisi nama-nama atlet yang dipanggil masuk ke pelatnas PBSI 2022. Dari total 88 nama yang tercantum, sebagian di antaranya sudah bergabung pada tahun sebelumnya.

Sementara, sisanya merupakan atlet baru yang lolos lewat jalur seleksi nasional (seleknas) dan pemantauan prestasi.

Di samping pemanggilan nama-nama tersebut, PBSI juga melakukan degradasi terhadap sejumlah atlet yang sebelumnya tergabung di pelatnas, termasuk pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Baca juga: PBSI Panggil 88 Atlet ke Pelatnas

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rionny Mainaky, menjelaskan parameter yang menjadi pertimbangan utama dalam proses degradasi tersebut.

Berdasarkan penjelasan Rionny Mainaky, degradasi dilakukan dengan mempertimbangkan empat parameter, yakni prestasi, usia, durasi di pelatnas, dan karakter.

"Ada beberapa atlet yang kami pulangkan ke klub setelah dua tahun terakhir ini tidak memenuhi standar parameter performa yang kami berikan. Seperti misalnya raihan prestasi yang belum sesuai target dibandingkan kesempatan dan durasi mereka di pelatnas," kata Rionny.

"Ada juga faktor lain seperti performa dan kemauan. Selain itu ada atlet yang mengundurkan diri. Parameternya jelas seperti prestasi, usia, durasi di pelatnas, hingga karakter," tutur Rionny menjelaskan.

Baca juga: Alasan Praveen/Melati dan Hafiz/Gloria Dicoret dari Pelatnas PBSI

Jumlah Ganjil di Sektor Ganda Putri

Dalam prosesnya, pengumuman terkait promosi dan degradasi di pelatnas PBSI melahirkan sejumlah pertanyaan. Salah satu pertanyaan yang muncul berkaitan dengan jumlah ganjil di sektor ganda putri. 

Dalam daftar atlet ganda putri pelatnas 2022, PBSI menulis 13 nama. Hal ini menimbulkan pertanyaan karena biasanya sektor ganda memiliki jumlah genap.

Situasi ini kemudian dijelaskan oleh pelatih ganda putri PBSI, Eng Hian. Dia mengatakan bahwa jumlah ganjil di sektor ganda putri tak lepas dari rencana menemukan pasangan baru untuk Apriyani Rahayu yang sebelumnya berduet dengan Greysia Polii.

Rencananya, mulai tahun ini, Apriyani Rahayu akan bermain bersama dua partner sebelum benar-benar ditinggal oleh Greysia Polii yang semakin dekat dengan gantung raket atau pensiun.

"Perlu saya jelaskan bahwa di ganda putri memang pada tahun ini kami persiapkan untuk Apriyani. Jadi, Apri mungkin di tahun ini akan mulai bermain dengan dua partner, pertama tetap dengan Greysia dan nanti akan kita seleksi untuk siapa yang dimainkan dengan Apri," kata Eng Hian.

"Sementara, yang lainnya mungkin lebih untuk pemantapan dan mengejar poin menuju kualifikasi Olimpiade. Maka kami buat ganjil untuk kebutuhan seperti itu," ujar Eng Hian.

Baca juga: Kebesaran Hati Greysia, Bertahan di Pelatnas demi Skuad Muda

Peran The Daddies, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.DOK. BADMINTON INDONESIA Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Proses promosi dan degradasi secara tak langsung juga menguak peran penting Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di pelatnas PBSI.

The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, bertahan di pelatnas saat sejumlah atlet kenamaan lain seperti pasangan Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti harus tersingkir akibat degradasi.

Mereka bertahan meski dalam daftar atlet pelatnas 2022 tertulis dengan keterangan "sparring".

Rionny Mainaky telah memberi penjelasan tentang keputusan mempertahankan Ahsan/Hendra di pelatnas meski menyertakan keterangan "sparring" di samping nama The Daddies.

Baca juga: Update Ranking BWF: Usai Tekuk Ahsan/Hendra, Ganda Putra India Salip Fajar/Rian

Lewat penjelasan Rionny Mainaky itulah diketahui bahwa Ahsan/Hendra memiliki peran penting di Pelatnas PBSI.

Berdasarkan penjelasan Rionny Mainaky, Ahsan/Hendra diperlukan untuk menjadi role model atau panutan bagi atlet-atlet muda.

"Ahsan/Hendra sangat kami butuhkan, karena mereka jadi model untuk pelatnas. Mereka disiplin, rajin, dan yang paling bagus saat bertanding, kemauan mereka di umur segini untuk bisa menunjukkan prestasi," ucap Rionny Mainaky.

"Itu bagus untuk pemain-pemain muda kita, bisa jadi gambaran untuk mereka," tutur Rionny menambahkan.

Baca juga: Enggan Pisah dari Bulu Tangkis, Mohammad Ahsan Ingin Jadi Pelatih Usai Pensiun?

Tekad Praveen/Melati

Pasangan ganda campura Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat bertanding di BWF World Tour Finals 2021.Dok. PBSI Pasangan ganda campura Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat bertanding di BWF World Tour Finals 2021.

Kendati harus terdegradasi dari pelatih PBSI, Praveen/Melati tetap memiliki tekad untuk berprestasi di level internasional.

Saat ini, Praveen/Melati dilaporkan tengah berlatih secara intensif bersama klubnya, PB Djarum, demi mempersiapkan turnamen yang akan mereka ikuti.

Berdasarkan unggahan di laman resmi PB Djarum, Praveen/Melati berencana memulai 2022 dengan ikut serta dalam rangkaian turnamen di Eropa, yakni German Open, All England, dan Swiss Open.

Di tengah persiapan menjelang sejumlah turnamen tersebut, Melati Daeva Oktaviati mengatakan bahwa dirinya bersama Praveen Jordan ingin kembali naik ke podium teratas meski tak lagi berstatus atlet pelatnas.

"Kami berdua sudah mulai latihan intensif sejak awal tahun bersama tim PB Djarum. Targetnya tahun ini mau naik podium satu lagi di pertandingan apapun yang kami ikuti," kata Melati, dikutip dari laman resmi PB Djarum.

Baca juga: Debby Susanto soal Praveen/Melati: Mereka Punya Potensi Meraih Prestasi Lebih

Selain mengikuti sejumlah turnamen, Praveen/Melati juga memiliki target jangka panjang, yakni lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Praveen Jordan pun memiliki tekad yang sama dengan Melati. Dia ingin menuntaskan target yang diusung.

"Pastinya kami akan terus bekerja sama. Soal promosi dan degradasi adalah hal yang biasa di Pelatnas PBSI. Buat kami, semangat berprestasi itu tetap ada," ujar Praveen Jordan.

"Kami akan lebih siap lagi untuk menghadapi pertandingan. Masing-masing dari kami harus saling mengingatkan dan menguatkan untuk mencapai target,” imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Liga Inggris
Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Motogp
PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com