Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gus Muhaimin Ajak Bangsa Indonesia untuk Mandiri

Kompas.com - 27/03/2022, 22:31 WIB
Farid Assifa

Penulis

KOMPAS.com - Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin mengajak bangsa Indonesia mandiri dan tidak memiliki ketergantungan kepada negara-negara lain.

Hal tersebut disampaikan saat Gus Muhaimin menandatangani prasasti Komitmen Program Kedualatan Pangan bersama Serikat Petani Pasundan (SPP) di Desa Margaharja, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis pada Minggu (27/3/2022).

Wakil Ketua DPR RI ini menerangkan cita-cita Indonesia bisa terwujud bilamana mencontoh perjuangan yang dilakukan oleh masyarakat di Desa Margaharja yang selama 20 tahun memperjuangkan hak-hak ekonominya.

"Di mana hak-hak rakyat terpenuhi, komitmen secara partisipasi dan bersama-sama membangun gotong-royong, kekuatan untuk mandiri inilah yang harus dijaga," kata Gus Muhaimin dalam keterangan tertulis kepada Kompas.com, Minggu.

Baca juga: Kalau Presiden Jokowi Tanah untuk Investor, Muhaimin Tanah untuk Rakyat

Menurutnya, kekuatan mandiri ini harus dijaga, dikokohkan sehingga Indonesia yang ketergantungan kepada pasar global, kepada teknologi-teknologi yang dikuasai negara lain termasuk di bidang kesehatan mulai dari alat kesehatan hingga obat-obatan.

"Maka di tempat barokah ini mengajak bangsa Indonesia mari kita bangun kemandirian untuk kemakmuran dan kesejahteraan rakyat di masa yang akan datang," ujarnya.

Gus Muhaimin juga menyatakan siap bekerja sama membangun pertanian unggul di Desa Margaharja yang didampingi oleh SPP ini.

"Kita siap canangkan kerjasama dengan masyarakat di sini membangun pertanian unggunlan disini. Saya siap menjadi bagian dari kerjasama untuk mewujudkan keadilan kemakmuran," paparnya.

Gus Muhaimin menegaskan cita-cita mewujudkan kemakmuran ini sangat mudah dilakukan yanga mana Indonesia memiliki kekayaan alam melimpah juga sumber daya manusia tangguh, ungggul, dan gotong-royong.

"Tiggal melaksanakan secara utuh, konsekuen seluruh perintah dan komitmen kehadiran dan kelahiran bangsa. Kalimat sederhananya konsisten menjalankan Pancasila dan UUD secara murni dan konsekuen," pungkasnya.

Baca juga: Alasan Elite Politik Ingin Tunda Pemilu, Muhaimin Sebut Aspirasi 60 Juta Akun Medsos dan Airlangga dari Petani Riau

Dalam kesempatan tersebut, Gus Muhaimin memberikan bibit kacang kedelai kepada perwakilan warga secara simbolis. Ia juga melakukan penanaman pohon kelapa.

Hadir dalam acara tersebut, Sekjen DPP PKB Hasanudin Wahid, Ketua DPW PKB Jawa Barat Syaiful Huda, anggota DPR RI Yanuar Prihatin, Wakil Ketua DPRD Jawa Barat H Oleh Soleh, dan anggota DPRD Jawa Barat Johan J Anwari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com