Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Mengapa Kucing Tak Suka Manusia Mengelus Perutnya

Kompas.com - 12/12/2021, 21:12 WIB
Artika Rachmi Farmita

Penulis

KOMPAS.com - Pernahkah Anda mendapat penolakan saat memegang perut kucing? Sebagai pecinta kucing, dari sana Anda beranggapan bahwa kucing tidak suka dipegang perutnya.

Padahal, mengelus hewan berbulu ini memberikan kesan menenangkan tersendiri buat kita.

Apalagi, seringkali kucing tampak manja dan senang dielus di beberapa bagian tubuhnya.

Hanya saja, bagian perut bisa menjadi pengecualian. Jangankan dielus, bahkan sebagian kucing tidak suka jika perutnya dipegang dan akan menunjukkan reaksi tidak nyaman.

Mulai memukul, mencakar tangan kita, atau bahkan lari menghindar.

Sebenarnya, apa alasan kucing tak suka dipegang perutnya?

Baca juga: Bikin Kucing Nyaman dan Tenang, Ini Arti Feromon dan Cara Kerjanya

Perut kucing adalah area sensitif

Kenapa kucing tidak suka dipegang perutnya adalah karena area tersebut sangat sensitif.

Di balik kulit perut tersebut terdapat organ-organ penting kucing yang jika mengalami kerusakan berpotensi fatal.

Menurut Tree Hugger, kenapa kucing tidak suka dipegang perutnya adalah karena area tersebut sangat sensitif.

Di balik kulit perut tersebut terdapat organ-organ penting kucing yang jika mengalami kerusakan berpotensi fatal.

Itulah mengapa, sebagian kucing cenderung akan melindungi area tersebut dari potensi cedera.

Menurut Catster, tidak seperti anjing yang cenderung suka perutnya dielus, kebanyakan kucing sangat tidak suka mendapatkan perlakuan tersebut.

Baca juga: Cara Membedakan Kucing Bermain dan Berkelahi

Meskipun kucing tahu kita bukan pemangsa, namun naluri kucing memberi tahu untuk tidak membiarkan diri mereka di bawah potensi bahaya.

Itu sebabnya, jarang sekali kita melihat kucing berbaring telentang dan mengekspos area perutnya, bahkan ketika tertidur pulas.

Reaksi serupa juga mungkin akan kita dapatkan jika memegang ekor kucing.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com