Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Suplemen untuk Menambah Nafsu Makan, Apa Saja?

Kompas.com - 01/05/2024, 06:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah suplemen bisa dikonsumsi sebagai cara untuk menambah nafsu makan seseorang.

Suplemen tersebut mengandung salah satu nutrisi berupa vitamin atau mineral yang merangsang nafsu makan yang lebih baik.

Meski begitu, sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar tidak menimbulkan efek samping atau reaksi dengan obat lain yang sedang dikonsumsi.

Lantas, apa saja suplemen penambah nafsu makan tersebut?

Baca juga: 6 Suplemen yang Bisa Dikonsumsi Saat Olahraga, Apa Saja?

4 suplemen penambah nafsu makan

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut setidaknya empat suplemen penambah nafsu makan:

1. Zinc

Dikutip dari HealthLine, suplemen zinc bisa dikonsumsi oleh seseorang yang ingin menambah nafsu makannya.

Diketahui, kekurangan kadar zinc di dalam tubuh bisa memicu kehilangan nafsu makan dan penurunan berat badan.

Suplementasi zinc untuk mengembalikan kadar normalnya di dalam tubuh juga bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh serta kinerja pengecap, penglihatan, dan pendengaran.

2. Vitamin B1

Suplemen lain yang bisa dikonsumsi untuk merangsang nafsu makan yang lebih baik, yakni vitamin B1 atau dikenal sebagai tiamin.

Pasalnya, seseorang bisa mengalami nafsu makan rendah jika kekurangan kadar vitamin B1 di dalam tubuh.

Oleh karena itu, suplementasi ini bisa berguna untuk menambah nafsu makan, terutama pada orang dewasa.

Manfaat lain dari suplementasi vitamin B1 ini juga dapat meningkatkan energi serta kesehatan otak dan tulang.

Baca juga: 9 Suplemen untuk Menumbuhkan Rambut, Apa Saja?

3. Omega 3

Dilansir dari MedicalNewsToday, suplemen asam lemak omega-3 juga dapat dikonumsi untuk meningkatkan nafsu makan.

Beberapa penelitian menunjukkan, omega-3 dapat meningkatkan dorongan seseorang untuk makan karena meningkatkan rasa lapar.

Selain suplemen, omega-3 juga bisa didapatkan dari sejumlah ikan berlemak, seperti salmon, sarden, dan tuna.

Ilustrasi suplemen. Suplemen omega-3 bisa dikonsumsi untuk meningkatkan nafsu makan seseorang.jcomp/ Freepik Ilustrasi suplemen. Suplemen omega-3 bisa dikonsumsi untuk meningkatkan nafsu makan seseorang.
4. Herbal pahit

Sejumlah suplemen herbal pahit seperti gentian dan apsintus bisa meningkatkan nafsu makan seseorang.

Suplemen ini diketahui juga dapat mendukung aktivitas sistem pencernaan bagian atas, dari mulut, kerongkongan, hingga lambung.

Meski begitu, karena ini suplemen herbal, maka sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk memperoleh informasi dosis yang sesuai.

Baca juga: 4 Mitos tentang Suplemen yang Banyak Beredar

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Tren
Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Tren
Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Tren
Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Tren
Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com