Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link dan Cara Download Template Portofolio SNBP 2024 Bidang Seni dan Olahraga

Kompas.com - 21/02/2024, 14:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Portofolio adalah salah satu syarat bagi peserta Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 2024 yang memilih program studi bidang Seni dan Olahraga.

Dilansir dari laman SNPMB, peserta SNBP 2024 wajib menggunakan template portofolio yang disediakan dan dapat diunduh pada laman resmi SNPMB Kemendikbud.

Apabila peserta tidak menggunakan template file dan dokumen yang disediakan, maka portofolio dapat didiskualifikasi dalam proses penilaian.

Baca juga: Sudah Dibuka, Berikut Syarat dan Prosedur Pendaftaran SNBP 2024


Cara download template portofolio SNBP 2024

Berikut cara download template portofolio bidang seni dan olahraga untuk pendaftaran SNBP 2024:

  • Buka web browser di ponsel atau komputer Anda.
  • Akses laman SNPMB Kemendikbud di https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  • Klik ikon “tiga garis horizontal" yang ada di sudut kiri atas untuk membuka opsi menu.
  • Gulir ke bawah, pilih menu “Unduhan”, lalu klik “Portofolio”.
  • Cari dan klik jenis portofolio sesuai bidang Anda.
  • Template portofolio SNBP 2024 akan terunduh otomatis.

Baca juga: Syarat dan Ketentuan Memilih Program Studi saat Pendaftaran SNBP 2024

Atau untuk lebih lebih mudah, berikut adalah link download portofolio SNBP 2024 bidang seni dan olahraga, untuk masing-masing bidang:

Baca juga: Alur dan Biaya Pendaftaran UTBK-SNBT pada SNPMB 2024

Ketentuan portofolio SNBP 2024

Cara download template portofolio bidang seni dan olahraga SNBP 2024.SNPMB Kemendikbud Cara download template portofolio bidang seni dan olahraga SNBP 2024.

Dikutip dari Panduan Umum Portofolio SNPMB 2024, berikut beberapa ketentuan terkait portofolio SNBP 2024 bidan seni dan olahraga:

  1. Peserta wajib mengunggah satu jenis portofolio sesuai ketentuan program studi/jurusan di PTN pilihannya.
  2. Jika peserta memilih 2 (dua) program studi/jurusan yang berbeda dalam bidang Seni dan Olahraga, maka peserta wajib mengunggah masing-masing satu jenis portofolio untuk setiap pilihan prodi/jurusan sesuai dengan ketentuan kelompok portofolio yang tercantum.
  3. Data keterampilan motorik wajib diisi oleh guru Pendidikan Jasmani dan Keolahragaan di sekolah masing-masing. Data keterampilan motorik wajib diisi secara lengkap dan ditandatangani oleh guru PJOK atau Kepala Sekolah.
  4. Data raihan prestasi bidang diisi dengan prestasi yang relevan dengan program studi/jurusan pilihannya. Maksimum tiga prestasi yang dianggap terbaik.
  5. Data kesehatan untuk portofolio olahraga dan portofolio seni tari wajib diisi dan ditandatangani oleh tenaga kesehatan serta diberi stempel institusi fasilitas kesehatan yang melakukan pemeriksaan.
  6. Surat pernyataan peserta keaslian pembuatan karya/penampilan dalam dokumen portofolio wajib diisi dan ditandatangani oleh setiap peserta.

Demikian daftar link dan cara download template portofolio SNBP 2024 bidang seni dan olahraga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Tren
Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Tren
Ilmuwan Pecahkan Misteri 'Kutukan Firaun' yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Ilmuwan Pecahkan Misteri "Kutukan Firaun" yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Tren
3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Tren
Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Tren
Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Tren
Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Tren
Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Tren
Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Tren
Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Tren
Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com