Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Siapa Saja?

Kompas.com - 11/09/2023, 16:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan diskon tiket bagi beberapa kelompok penumpang.

Harga yang diberikan merupakan tarif reduksi di mana penumpang dapat membeli tiket di bawah tarif normal.

Penumpang dapat menghemat biaya perjalanan hingga 50 persen dengan syarat memenuhi beberapa kriteria yang ditetapkan KAI.

Dilansir dari laman KAI, penawaran tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan dan mempermudah pelayanan kepada masyarakat.

Ini 6 kelompok yang bisa mendapat diskon tiket kereta dari KAI:

Baca juga: Lowongan Kerja September 2023, Ada Astra International, BI, dan PT KAI

1. Lansia

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan bahwa KAI memberikan diskon tiket kereta melalui tarif reduksi.

"Berbagai diskon ini KAI berikan untuk mempermudah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang ingin bepergian menggunakan kereta api," ujar Joni kepada Kompas.com, Senin (11/9/2023).

Ia menyampaikan, salah satu kelompok yang bisa mendapatkan tarif reduksi adalah lansia.

Mereka berkesempatan memperoleh diskon sebesar 20 persen untuk kereta kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif.

Namun, penumpang lansia harus memenuhi syarat yang ditetapkan KAI. Mereka harus berusia 60 tahun atau lebih pada tanggal keberangkatan.

Baca juga: Syarat Lowongan Kerja PT KAI Properti Manajemen untuk Lulusan S1, Apa Saja?

2. Legiun Veteran RI

KAI juga memberikan diskon kepada legiun Veteran RI. Mereka bisa mendapatkan diskon tiket kereta sebesar 30-50 persen.

Diskon tersebut berlaku ketika mereka menaiki kereta kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif.

Berikut ketentuan bagi legiun Veteran RI untuk mendapatkan diskon tiket kereta dari KAI:

  • Diskon sebesar 50 persen untuk kereta kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif yang berlaku di hari Selasa sampai Kamis kecuali hari besar atau hari libur nasional lainnya dan hari-hari ramai yang ditetapkan oleh perusahaan
  • Diskon sebesar 30 persen untuk kereta kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif yang berlaku di hari Jumat sampai Senin dan hari besar atau hari libur nasional lainnya dan hari-hari ramai yang ditetapkan oleh perusahaan.

Baca juga: Beli Tiket LRT Jabodebek Bisa via Access by KAI, Begini Caranya

3. TNI dan Polri

KAI juga memberikan diskon bagi prajurit TNI maupun anggota Polri mulai dari 25-50 persen.

Diskon 25 persen berlaku untuk perjalanan kereta kelas eksekutif dan diskon 50 persen berlaku untuk kereta kelas ekonomi dan bisnis.

Halaman:

Terkini Lainnya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Tren
Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tren
Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Tren
Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com