Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Urutan Menonton Film Mission Impossible Sesuai Kronologi Cerita dan Tahun Rilis

Kompas.com - 08/07/2023, 13:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aktor kawakan Tom Cruise kembali ke layar lebar sebagai Ethan Hunt di film Mission: Impossible – Dead Reckoning Part 1.

Film ketujuh dari waralaba Mission Impossible ini dijadwalkan tayang di bioskop Indonesia mulai Sabtu (8/7/2023).

Film tersebut akan dilanjutkan dengan Dead Reckoning Part 2 yang rilis pada 28 Juni 2024.

Berikut daftar lengkap waralaba film Mission Impossible.

Baca juga: Urutan Film Insidious Sesuai Kronologi dan Tahun Rilis


Urutan Mission: Impossible berdasarkan tahun rilis

Dilansir dari The Popverse, waralaba Mission Impossible memiliki tiga serial televisi yang tayang selama tahun '60-an.

Berbeda dari filmnya, tokoh utama serial ini adalah James "Jim" Phelps yang diperankan Peter Graves. Phelps yang kemudian diperankan Jon Voight juga muncul di film Mission: Impossible bersama Ethan Hunt.

Berikut urutan waralaba Mission Impossible sesuai tahun rilisnya:

  • Mission: Impossible (1966-1973)
  • Mission: Impossible vs. the Mob (1969)
  • Mission: Impossible (1988-1990)
  • Mission: Impossible (1996)
  • Mission: Impossible 2 (2000)
  • Mission: Impossible III (2006)
  • Mission: Impossible - Ghost Protocol (2011)
  • Mission: Impossible - Rogue Nation (2015)
  • Mission: Impossible - Fallout (2018)
  • Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One (2023)
  • Mission: Impossible - Dead Reckoning Part Two (2024)

Baca juga: Urutan Lengkap Film Indiana Jones Sesuai Kronologi dan Tahun Rilis

Urutan Mission: Impossible berdasarkan kronologi cerita

Sinopsis Film Mission Impossible: Dead Reckoning Part One (2023)IMDb Sinopsis Film Mission Impossible: Dead Reckoning Part One (2023)
Berikut kronologi cerita film Mission: Impossible:

1. Serial Mission: Impossible

Dikutip dari The Movie DB, serial ini mengisahkan James Phelps dan Dan Briggs (Steven Hill) yang menjalankan misi melawan musuh negara bersama tim agen rahasia pemerintah bernama Mission Impossible Force.

2. Mission: Impossible (1996)

Diberitakan IGN, film pertama waralaba ini mengisahkan Ethan Hunt seorang agen dari kelompok Impossible Mission Force (IMF) yang harus membuktikan dia tidak membunuh seluruh anggota tim, melawan pengkhianatan, dan menangkap pelaku sebenarnya.

3. Mission: Impossible 2 (2000)

Ethan Hunt mendapat misi baru menyelamatkan senjata biologis berbahaya dan obat penawarnya dari tangan perusahaan farmasi jahat.

4. Mission: Impossible III (2006)

Ethan yang jatuh cinta dengan Julia Meade membuat wanita itu tanpa sadar terlibat dalam pekerjaan seorang mata-mata untuk mengamankan senjata biologis.

5. Mission: Impossible - Ghost Protocol (2011)

Ethan dan timnya berusaha melacak kode senjata nuklir curian Rusia dan menyingkap jaringan teroris The Syndicate.

Baca juga: Urutan Lengkap Film Serial The Walking Dead dan Cara Menontonnya

6. Mission: Impossible - Rogue Nation (2015)

Ethan Hunt kini berhadapan langsung dengan teroris The Syndicate dalam aksi kejar-kejaran keliling negara.

7. Mission: Impossible - Fallout (2018)

Tim IMF harus mencegah kelompok teoris baru The Apostles meledakkan bom nuklir dengan cara memulihkan tiga inti plutonium.

8. Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One (2023)

Film terbaru waralaba ini menceritakan Ethan dan tim IMF-nya memulai misi paling berbahaya dengan melacak senjata baru dari teknologi kecerdasan buatan yang mengancam seluruh umat manusia.

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One dapat ditonton di bioskop Indonesia mulai Sabtu (8/7/2023).

9. Mission: Impossible - Dead Reckoning Part Two (2024)

Dilansir dari Collider, Dead Reckoning Part 2 akan melanjutkan aksi Ethan Hunt di film sebelumnya.

Namun, sutradara Steve Weintraub memastikan film ini akan berisi aksi yang lebih besar dan tokoh-tokoh baru dari film bagian pertamanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

Tren
Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Tren
Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Tren
Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Tren
Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Tren
10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

Tren
Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal 'Grammar'

Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal "Grammar"

Tren
Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Tren
Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Tren
Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Tren
Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Tren
Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Tren
BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com