Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Besok, Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN Akan Dibuka

Kompas.com - 10/05/2023, 14:30 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dijadwalkan akan dibuka besok, Kamis (11/5/2023).

Sedianya, proses pendaftaran ini dibuka pada 5 Mei 2023, tetapi diundur untuk memberikan persiapan terhadap peserta.

"(Diundur) untuk memberikan waktu para pelamar mempersiapkan persyaratan mengikuti RBB 2023 ini," Direktur Eksekutif FHCI Lieke Roosdianti, dikutip dari pemberitaan Kompas.com Rabu (10/5/2023).

Sama seperti sebelumnya, pendaftaran rekrutmen bersama kali ini dilakukan secara online melalui laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id.

Laman itu juga memuat lowongan yang tersedia, lengkap dengan persyaratan yang harus dipenuhi.

Namun, laman tersebut belum bisa diakses dan menampilkan keterangan "Coming Soon".

Baca juga: Catat, Ini Daftar Dokumen yang Dibutuhkan dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Persyaratan

Lieke memastikan, persayaratan pendaftaran Rekrutmen Bersama 2023 kali ini sama dengan rekrutmen sebelumnya.

"Secara garis besar masih sama ya, untuk detilnya pantau terus IG FHCI," ujarnya.

Berikut beberapa syarat yang harus dipenuhi peserta, berdasarkan persyaratan Rekrutmen Bersama BUMN sebelumnya:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Usia maksimal per 1 Desember 2022 mengikuti jenjang pendidikan, yakni:
    • Diploma III: 27 tahun
    • S1/Diploma IV: 30 tahun
    • S2: 35 tahun
  • IPK minimal 2,75.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.
  • Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba.
  • Dokumen Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Kepolisian apabila ada.
  • Sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada.
  • Rekomendasi komunitas (berprestasi di bidang olahraga/seni/digital creator/start up) jika ada.

Baca juga: Lowongan Pekerjaan Bulan Mei 2023: BCA, BUMN, dan PT KAI

Tahapan

Tahun Rekrutmen Bersama BUMN 2023, peserta harus melalui beberapa seleksi untuk bisa lolos.

Seleksi tersebut bersifat gugur. Artinya, peserta yang tidak lolos pada satu tahapan, tidak bisa melanjutkan ke tahap selanjutnya.

Beberapa seleksi yang harus dilalui adalah:

  • Administrasi
  • Tes Kompetensi Dasar dan AKHLAK
  • Tes bahasa Inggris
  • Tes oleh BUMN

Sebagai informasi, pembobotan untuk tes TKD dan Akhlak, masing-masing adalah 40 persen dan 60 persen.

Sementara tes oleh BUMN akan mencakup beberapa tes, yakni Tes Kompetensi Bidang (TKB), user interview, socmed anlytic & digital, mindset, dan medical check up.

Namun, hingga saat ini belum ada informasi secara detail mengenai lowongan dan syarat yang harus dipenuhi.

Baca juga: Sederet Hal yang Perlu Disiapkan Jelang Pembukaan Rekrutmen BUMN 11 Mei 2023

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 13-14 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 13-14 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] UKT dan Uang Pangkal yang Semakin Beratkan Mahasiswa | Kronologi Kecelakaan Bus Subang

[POPULER TREN] UKT dan Uang Pangkal yang Semakin Beratkan Mahasiswa | Kronologi Kecelakaan Bus Subang

Tren
7 Gejala Stroke Ringan yang Sering Diabaikan dan Cara Mencegahnya

7 Gejala Stroke Ringan yang Sering Diabaikan dan Cara Mencegahnya

Tren
Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Izin Kendaraan Mati, Pengusaha Harus Dipolisikan

Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Izin Kendaraan Mati, Pengusaha Harus Dipolisikan

Tren
8 Tanda Batu Ginjal dan Cara Mencegahnya

8 Tanda Batu Ginjal dan Cara Mencegahnya

Tren
400 Produk Makanan India Ditandai Mengandung Kontaminasi Berbahaya

400 Produk Makanan India Ditandai Mengandung Kontaminasi Berbahaya

Tren
Kecelakaan Maut Rombongan SMK di Subang dan Urgensi Penerapan Sabuk Pengaman bagi Penumpang Bus

Kecelakaan Maut Rombongan SMK di Subang dan Urgensi Penerapan Sabuk Pengaman bagi Penumpang Bus

Tren
'Whistleblower' Israel Ungkap Kondisi Tahanan Palestina, Sering Alami Penyiksaan Ekstrem

"Whistleblower" Israel Ungkap Kondisi Tahanan Palestina, Sering Alami Penyiksaan Ekstrem

Tren
9 Negara Tolak Palestina Jadi Anggota PBB, Ada Argentina-Papua Nugini

9 Negara Tolak Palestina Jadi Anggota PBB, Ada Argentina-Papua Nugini

Tren
Vasektomi Gratis dan Dapat Uang Imbalan, Ini Penjelasan BKKBN

Vasektomi Gratis dan Dapat Uang Imbalan, Ini Penjelasan BKKBN

Tren
Pendaftaran CPNS 2024 Diundur hingga Juni 2024, Ini Alasan Kemenpan-RB

Pendaftaran CPNS 2024 Diundur hingga Juni 2024, Ini Alasan Kemenpan-RB

Tren
Profil Jajang Paliama, Mantan Pemain Timnas yang Meninggal karena Kecelakaan

Profil Jajang Paliama, Mantan Pemain Timnas yang Meninggal karena Kecelakaan

Tren
Dampak Badai Magnet Ekstrem di Indonesia, Sampai Kapan Terjadi?

Dampak Badai Magnet Ekstrem di Indonesia, Sampai Kapan Terjadi?

Tren
Dampak Badai Matahari 2024, Ada Aurora dan Gangguan Sinyal Kecil

Dampak Badai Matahari 2024, Ada Aurora dan Gangguan Sinyal Kecil

Tren
Penelitian Ungkap Lari Bisa Menyembuhkan Patah Hati, Berapa Durasinya?

Penelitian Ungkap Lari Bisa Menyembuhkan Patah Hati, Berapa Durasinya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com