Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disorot, Pegawai Bea Cukai Pamer Harta di Tengah Agenda "Bersih-bersih" Kemenkeu

Kompas.com - 01/03/2023, 10:41 WIB
Diva Lufiana Putri,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pegawai Kementerian Keuangan (Kemenkeu) kembali menuai sorotan berkat harta kekayaannya yang melimpah.

Fenomena sorotan harta ini ramai setelah mencuatnya kasus penganiayaan oleh Mario Dandy Satrio, anak Rafael Alun Trisambodo yang kala itu menjadi pejabat Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak.

Kali ini, gaya hidup pegawai Ditjen Bea Cukai Kemenkeu menarik perhatian usai akun Twitter ini mengunggah tangkapan layar akun Instagram bermuatan berbagai harta kekayaan.

"Pasca viral kasus RAT, banyak pegawai Kemenkeu yg suka gaya2an mulai bersih2 status sosmednya. Dari seragamnya, sepetinya itu pegawai bea cukai nih," twit pengunggah, Senin (27/2/2023).

Tampak dalam tangkapan layar, berbagai foto seorang pria dengan sejumlah barang mewah seperti mobil, moge, hingga pesawat terbang.

Foto tersebut diunggah melalui akun Instagram @eko_darmanto_bc. Namun, saat twit pamer harta kekayaan ini viral, akun tersebut tak lagi dapat ditemukan.

Baca juga: Kasus Mario Dandy dan Bentuk dari Simbolik Eksternalitas Power...


Baca juga: Soal Selundupan Harley Davidson, Kerugian hingga Pencopotan Dirut Garuda...

Kemenkeu buka suara

Menanggapi ramainya cuitan soal pegawai Ditjen Bea Cukai yang dinilai memiliki gaya hidup hedonisme, Kemenkeu pun buka suara.

Melalui akun Twitter pribadi, Staf Khusus Menteri Keuangan Yustinus Prastowo menjelaskan bahwa informasi ini menjadi perhatian pimpinan.

"Siap Bang, terima kasih, maaf baru kembali dari tugas lapangan. Informasi ini sudah saya teruskan ke Itjen (Inspektorat Jenderal) Kemenkeu. Menjadi perhatian pimpinan," tulisnya dalam akun @prastow, Senin.

Baca juga: Kasus Harley di Garuda, Mengapa Banyak Orang Suka Barang Mewah?

Saat dikonfirmasi, Yustinus mengatakan bahwa tindak lanjut terhadap Eko Darmanto akan disampaikan dalam konferensi pers (konpers) di Aula Negara Dana Rakca, Gedung Radius Prawiro, Jakarta Pusat.

"Nanti kita sampaikan di konpers pukul 15.30 WIB ya," ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (1/3/2023).

Dia pun membenarkan, sosok Eko Darmanto yang ramai menjadi sorotan adalah Kepala Bea Cukai Yogyakarta.

Baca juga: Deretan Pegawai Pajak yang Terseret Kasus, dari Penganiayaan hingga Korupsi

Harta kekayaan Eko Darmanto

Merujuk LHKPN KPK, Eko Darmanto melaporkan harta kekayaan sebesar Rp 6,7 miliar pada 15 Februari 2022.

Laporan untuk periode 2021 ini menunjukkan, Eko memiliki sembilan mobil dengan total Rp 2,9 miliar serta dua tanah dan bangunan senilai Rp 12 miliar.

Dia juga melaporkan harta bergerak lain serta kas dan setara kas, masing-masing senilai Rp 100.700.000 dan Rp 238.904.391.

Halaman:

Terkini Lainnya

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com