Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Masuk Pantai Pasir Putih PIK 2

Kompas.com - 28/06/2022, 13:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pantai Pasir Putih PIK 2 adalah destinasi wisata yang terletak di Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta Utara.

Seperti namanya, tempat wisata ini menawarkan hamparan pasir putih yang bisa dijadikan pelepas penat bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya.

Bukan hanya pantai pasir putih, tempat ini juga menyediakan fasilitas lain seperti kolam renang, kafe, restoran, dan wisata hutan mangrove.

Lantas, berapa harga tiket masuk Pantai Pasir Putih PIK 2?

Baca juga: Update Tiket Masuk Kawah Putih Ciwidey Bandung 2022

Tiket masuk Pantai Pasir Putih PIK 2

Untuk menikmati keindahan pantai pasir putih, pengunjung tidak dipungut biaya masuk alias gratis.

Adapun, kawasan pantai putih ini buka mulai sore hingga malam hari, tepatnya pukul 15.00-21.00 WIB.

Lantaran jam operasionalnya yang singkat, pastikan untuk datang tepat waktu agar terhindar dari keramaian.

Rute menuju Pantai Pasir Putih PIK 2

Pantai ini berlokasi di Jalan Pantai Indah Kapuk, Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Bagi pengunjung yang berangkat dari kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, harus menempuh jarak sekitar 24 km atau sekitar 43 menit menggunakan kendaraan.

Dari Monas, pengunjung bisa melaju ke Jalan M.H. Thamrin, lalu masuk ke Jalan Gatot Subroto dan Jalan Tol Cawang Grogol.

Kemudian, melanjutkan perjalanan sampai memasuki Jalan Tol Prof. DR. Sedyatmo sampai Jakarta Outer Ring Road.

Setelah menyebrangi Jembatan Pulau D, pengunjung harus tetap mengikuti jalan sampai mencapai bundaran PIK 2.

Selanjutnya, lewati jembatan menuju Golf Island dan Pantai Pasir Putih PIK 2 berada di sebelah kanan setelah jembatan.

Baca juga: Update Tiket Masuk Dusun Semilir Semarang 2022

Aktivitas dan syarat masuk Pantai Pasir Putih

Kawasan Pantai Pasir Putih memiliki panjang sekitar 4 km dan dihiasi pepohonan palem di sejumlah titik.

Salah satu aktivitas yang tak bisa dilewatkan saat berkunjung ke pantai putih adalah berenang dan menikmati deburan ombak dari pesisir pantai.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com