Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai Hari Ini, 53 Ponsel Berikut Tidak Bisa Lagi Buka WhatsApp

Kompas.com - 01/11/2021, 12:30 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mulai 1 November 2021 ada 53 jenis smartphone yang tidak bisa lagi mengakses WhatsApp.

Mulai 1 November 2021, WhatsApp mengumumkan bahwa platformnya tidak tersedia di sistem operasi (OS) versi Ice Cream Sandwich atau Android 4.0.4 ke bawah.

"Mulai tanggal 1 November 2021, WhatsApp tidak lagi mendukung telepon Android yang menjalankan OS 4.0.4 dan versi yang lebih lama," tulis WhatsApp di laman resminya.

Baca juga: Daftar Ponsel yang Tak Bisa Gunakan WhatsApp Mulai 1 November 2021

Daftar smarthphone

Melansir Entrepreneur, 24 Agustus 2021, secara umum, smartphone dengan OS yang sama dengan atau lebih rendah dari Android 4.0.3 tidak akan lagi bisa menggunakan WhatsApp.

Begitu juga dengan perangkat iPhone dengan iOS 9 atau versi yang lebih lama.

Versi OS tersebut sudah usang karena mereka tidak memiliki kapasitas untuk mendukung pembaruan.

Berikut daftar ponsel Android dan iPhone yang tidak bisa menggunakan WhatsApp per 1 November 2021, merangkum Entrepreneur dan Telegraph & Argus:

iPhone

  • iPhone 6
  • iPhone 6S plus
  • iPhone SE

Samsung

  • Galaxy Trend Lite
  • Galaxy Trend II
  • Galaxy SII
  • Galaxy S3 mini
  • Galaxy Xcover 2
  • Galaxy Core
  • Galaxy Ace 2

Baca juga: Ini Daftar Ponsel yang Tak Bisa Akses WhatsApp 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com