Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Oles dengan Pasta Gigi, Tangani Luka Bakar dengan Cara Ini

Kompas.com - 24/05/2021, 17:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Ada beberapa mitos salah soal penanganan pertama pada luka bakar. Mitos salah ini justru bisa memperparah kondisi luka bakar yang ada.

Luka bakar terbagi menjadi tiga tingkatan. Pertama luka bakar ringan, luka bakar sedang dan luka bakar berat.

Luka bakar ringan memiliki area luka yang tidak lebih dari 8 cm dan hanya mengenai kulit bagian luar saja. Gejala yang ada cuma rasa panas, perih, bengkak dan kemerahan.

Sedangkan luka bakar sedang, memiliki gejala yang lebih serius. Seperti rasa perih, panas, juga kulit yang melepuh. Luka bakar level ini memerlukan perawatan medis yang tepat terutama jika menyangkut area wajah, tangan, selangkangan, paha dan kaki. 

Terakhir adalah luka bakar berat, yang tentu saja mau tak mau harus dirawat oleh petugas medis karena luka bakar ini mengenai lapisan kulit dan lemak. 

Baca juga: Sekotak Es Batu Tiap Pagi untuk Kulit yang Lebih Kenyal dan Sehat

Mitos salah penanganan luka bakar

Penanganan pertama pada luka bakar sering terjebak pada pemikiran-pemikiran yang salah. Seperti pemberian pasta gigi, yang dipercaya banyak orang bisa memberi efek dingin dan mengurangi efek panas dan terbakar.

Padahal menurut dr. K.S Denta, MSc, Sp.A, pengolesan pasta gigi pada luka bakar justru bisa menimbulkan iritasi dan memperlama proses penyembuhan luka.

Ada pula mitos pemberian minyak goreng juga mentega yang dipercaya bisa melumasi luka dan meringankan efek perih dari luka bakar.

Padahal pemberian minyak dan mentega justru bisa menambah efek panas di area yang ada. Di samping, bahan-bahan tersebut juga belum tentu higienis. Ketika bahan tersebut mengandung kuman, maka luka bakar justru akan meluas dan bertambah parah.

Baca juga: 5 Manfaat Lidah Buaya, Bukan Sekadar Mengatasi Masalah Kulit

Penanganan tepat luka bakar 

Untuk penanganan tepat pada luka bakar, Anda cukup memerlukan bantuan air bersih yang mengalir lancar.

Berikut adalah cara tepat menangani luka bakar ringan seperti yang dilansir dari Healthline:

1. Bebaskan luka dari sentuhan fisik

Jangan menyentuh luka dengan tangan. Sentuhan pada luka bakar justru bisa memperparah kondisi yang ada.

2. Dinginkan dengan air

Untuk meredakan nyeri, Anda bisa mendinginkan luka bakar di air bersuhu ruang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Tren
7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

Tren
Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Tren
Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Tren
Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D saat Terpapar Sinar Matahari?

Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D saat Terpapar Sinar Matahari?

Tren
Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Tren
7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

Tren
BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

Tren
Masalah Tiga Tubuh

Masalah Tiga Tubuh

Tren
Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Tren
Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Tren
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Tren
Ramai soal Sesar Sumatera Disebut Picu Tsunami pada 2024, BMKG: Hoaks

Ramai soal Sesar Sumatera Disebut Picu Tsunami pada 2024, BMKG: Hoaks

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com