Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Prodi Saintek dan Soshum dengan Persaingan Terketat SNMPTN 2021

Kompas.com - 22/03/2021, 14:30 WIB
Mela Arnani,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persaingan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 terbilang tinggi.

Berdasarkan laporan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), siswa eligible yang diperbolehkan mendaftar SNMPTN tahun ini sebanyak 837.387 orang.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 603.008 memilih program studi (prodi), dengan 595.093 orang menyelesaikan finalisasi.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 110.459 siswa dinyatakan lolos SNMPTN 2021

Baca juga: Cara Cek Pengumuman SNMPTN 2021 Pukul 15.00 WIB, Buka pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id

20 prodi saintek dan soshum persaingan terketat

Sementara itu, LTMPT merinci ada 20 prodi saintek dan soshum dengan persaingan terketat pada seleksi SNMPTN 2021.

“Artinya jumlah yang diterima dibandingkan jumlah yang mendaftar,” kata Ketua LTMPT Mohammad Nasih dalam konferensi pers Pengumuman Hasil SNMPTN 2021, Senin (22/3/2021) siang.

Berikut ini daftar prodi saintek dan soshum dengan persaingan terketat SNMPTN 2021:

Saintek

Persaingan prodi Saintek terketat SNMPTN 2021Tangkapan layar konferensi pers pengumuman hasil SNMPTN 2021 (Youtube LTMPT Official) Persaingan prodi Saintek terketat SNMPTN 2021

  1. Teknik Informatika Universitas Padjajaran, dengan keketatan 1:100
  2. Farmasi Universitas Sebelas Maret, dengan keketatan 1:91
  3. Keperawatan Universitas Sultang Ageng Tirtayasa, dengan keketatan 1:80
  4. Farmasi Universitas Syiah Kuala, dengan keketatan 1:79
  5. Farmasi Universitas Padjajaran, dengan keketatan 1:77
  6. Farmasi Universitas Diponegoro, dengan keketatan 1:75
  7. Gizi Universitas Pendidikan Indonesia, dengan keketatan 1:70
  8. Informatika Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, dengan keketatan 1:68
  9. Farmasi Universitas Negeri Semarang, dengan keketatan 1:68
  10. Psikologi Universitas Padjajaran, dengan keketatan 1:67
  11. Ilmu Komputer Universitas Negeri Jakarta, dengan keketatan 1:67
  12. Teknik Informatika Universitas Hasanuddin, dengan keketatan 1:66
  13. Psikologi Universitas Sebelas Maret, dengan keketatan 1:65
  14. Informatika Universitas Sebelas Maret, dengan keketatan 1:64
  15. Teknik Mesin Universitas Negeri Jakarta, dengan keketatan 1:63
  16. Farmasi Universitas Hasanuddin, dengan keketatan 1:61
  17. Teknik Informatika Politeknik Negeri Bandung, dengan keketatan 1:60
  18. Gizi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, dengan keketatan 1:60
  19. Farmasi Universitas Sumatera Utara, dengan keketatan 1:59
  20. Kedokteran Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, dengan keketatan 1:58

Baca juga: LTMPT: Sebanyak 110.459 Siswa Lolos SNMPTN 2021, Ini Rinciannya

Soshum

Persaingan prodi oshum terketat SNMPTN 2021Tangkapan layar konferensi pers pengumuman hasil SNMPTN 2021 (Youtube LTMPT Official) Persaingan prodi oshum terketat SNMPTN 2021

Sementara itu, 20 prodi soshum dengan persaingan terketat yaitu

  1. Manajemen Universitas Negeri Jakarta, dengan keketatan 1:128
  2. Manajemen Universitas Padjajaran, dengan keketatan 1:109
  3. Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta, dengan keketatan 1:109
  4. Ilmu Komunikasi Universitas Padjajaran, dengan keketatan 1:101
  5. PGSD Universitas Sriwijaya, dengan keketatan 1:85
  6. Manajemen Universitas Negeri Medan, dengan keketatan 1:82
  7. Manajemen Universitas Pendidikan Indonesia, dengan keketatan 1:75
  8. Psikologi Universitas Pendidikan Indonesia, dengan keketatan 1:74
  9. Manajemen Universitas Gadjah Mada, dengan keketatan 1:58
  10. Sastra Inggris Universitas Negeri Jakarta, dengan keketatan 1:57
  11. Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Tanjungpura, dengan keketatan 1:57
  12. Akuntansi Universitas Negeri Jakarta, dengan keketatan 1:56
  13. Manajemen Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, dengan keketatan 1:56
  14. Pendidikan Vokasional Seni Kuliner Universitas Negeri Jakarta, dengan keketatan 1:56
  15. Bahasa dan Kebudayaan Korea Universitas Gadjah Mada, dengan keketatan 1:56
  16. Ilmu Komunikasi Universitas Gadjah Mada, dengan keketatan 1:54
  17. Ilmu Hubungan Internasional Universitas Gadjah Mada, dengan keketatan 1:53
  18. Psikologi Universitas Negeri Yogyakarta, dengan keketatan 1:51
  19. Manajemen Universita Hasanuddin, dengan keketatan 1:51
  20. Ilmu Pendidikan Agama Islam Universitas Pendidikan Indonesia, dengan keketatan 1:51.

Baca juga: Beasiswa Santri Berprestasi 2021: Kuota, Syarat, hingga Cara Daftarnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com