Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Pepaya California Versus Pepaya Bangkok

Kompas.com - 01/09/2022, 12:00 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pepaya bangkok atau carica papaya L masuk ke Indonesia pada sekitar 1970-an dari Thailand.

Pepaya bangkok berbentuk lonjong dan besar.

Daging buah pepaya bangkok berwarna kemerahan.

Kulit pepaya bangkok, meski buah ini sudah matang, didominasi oleh warna hijau.

Pepaya bangkok memiliki rasa yang manis.

Baca juga: Cara Menanam Pepaya di Pot dari Bijinya

Pepaya bangkok bisa berbobot hingga 3 kilogram untuk satu buahnya.

Pepaya bangkok relatif lebih mudah ditanam.

Pasalnya, bibit pepaya bangkok hanya butuh satu tahun untuk menjadi pohon dan kemudian berbuah.

Di masa kini, ada kisah pepaya bangkok yang mendapat saingan dari pepaya asli Indonesia.

Pepaya asli Indonesia itu adalah pepaya california.

California alias callina

Asal tahu saja, pepaya california adalah buah pepaya hasil rekayasa genetika yang ditemukan ilmuwan dari Pusat Kajian Buah Tropika Institut Pertanian Bogor (IPB).

Nama ilmuwan itu adalah Prof. Dr. Ir. Sriani Sujiprihati.

Sriani Sujiprihati meneliti pepaya sejak 2001.

Awalnya, nama pepaya berukuran berat sekitar 1,5 kilogram per buah adalah callina.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com