Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil ONE Championship: Regian Eersel Berhasil Pertahankan Gelar Juara Dunia

Kompas.com - 04/12/2021, 21:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Regian Eersel berhasil mempertahankan gelar Juara Dunia One Lightweight Kickboxing seusai memenangi pertandingan melawan Islam Murtazaev di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Jumat (3/12/2021) malam WIB.

Kepastian itu didapat Regian Eersel seusai memperoleh kemenangan angka atas Islam Murtazev dalam laga ONE Championship dengan tajuk ONE: Winter Warriors.

Murtazaev agresif sejak awal, memanfaatkan kecepatan dengan kombinasinya yang mencolok.

Eersel pun mengatur tempo dengan baik dan membalasnya secara efisien. Kedua petarung memiliki momen mereka masing-masing dan cukup seimbang pada ronde kedua.

Baca juga: 5 Besar Petarung MMA Indonesia di ONE Championship Tahun 2021

Eersel menjadi lebih hidup di ronde ketiga, saat dia menekan Murtazaev yang kelelahan di sepanjang dinding Circle.

Ronde terakhir membuat petarung Belanda-Suriname tersebut semakin memantapkan dirinya, ketika ia meraih kemenangan tipis sekaligus mempertajam rekor kemenangannya menjadi 18 kemenangan dan mencatatkan rekor 6-0 di ajang ONE.

Pertarungan sengit juga terjadi laga pendukung utama, penantang atomweight peringkat 2, Stamp Fairtex, mengalahkan peringkat 4, Ritu Phogat, di ronde kedua untuk memenangi final ONE Women's Atomweight World Grand Prix Championship.

Phogat agresif dengan takedown-nya, menutup jarak pada Stamp yang menyerang dengan tendangan dari jarak jauh.

Namun, mantan Juara Dunia ONE Atomweight Muay Thai dan Kickboxing ini menunjukkan pertahanan takedown yang hebat, mencegah Phogat untuk memajukan posisinya.

Di ronde kedua, Stamp mengunci dengan triangle choke setelah Phogat membawanya ke matras. Dia kemudian dengan cepat beralih ke armbar dan memaksa lawannya untuk menyerah pada menit 2:14.

Baca juga: Siap Tarung Lagi, Adrian Mattheis Petakan Kekuatan Lawan ONE Championship

Dalam kontes ONE Super Series, kickboxer kelas bantam peringkat 3, Hiroki Akimoto, mengalahkan superstar China, Qiu Jianliang, dalam debut promosional.

Akimoto agresif sejak awal, melancarkan segudang kombinasi kuat di ronde pertama. Qiu kemudian bangkit di ronde kedua dengan serangan tajamnya, namun Akimoto tidak lengah.

Di ronde terakhir, petarung Jepang itu melakukan segala yang dibutuhkan untuk mengungguli Qiu dan membawa pulang kemenangan dengan keputusan mutlak.

Dalam pertarungan seni bela diri campuran kelas lightweight, peringkat ketiga, Dagi Arslanaliev, dan peringkat kelima, Timofey Nastyukhin, saling bertanding.

Pertandingan Itu berlangsung intens sejak bel pembukaan dibunyikan karena kedua petarung saling bertukar pukulan yang efektif di dalam Circle.

Baca juga: Final Grand Prix ONE Championship, Adu Kuat Stamp Fairtex Vs Ritu Phogat

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com