Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengidentifikasi Masalah Penelitian: Pedoman dan Caranya

Kompas.com - 15/12/2023, 04:00 WIB
Arfianti Wijaya,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Identifikasi masalah adalah suatu tahap permulaan dari penguasaan masalah, di mana suatu obyek tertentu dalam situasi tertentu dapat kita kenali sebagai masalah.

Mengidentifikasi masalah juga dapat diartikan sebagai tahap pertama yang dilakukan peneliti dalam penelitian, yakni merumuskan masalah yang akan diteliti.

Mari mengenal lebih lanjut tentang mengidentifikasi masalah!

Pedoman mengidentifikasi masalah 

Terdapat beberapa pedoman dalam mengidentifikasi masalah penelitian, yaitu:

  • Masalah tersebut layak untuk diteliti

Artinya, pengkajian terhadap masalah tersebut bisa dilakukan dengan cara yang terukur secara empiris melalui pengumpulan dan pengolahan data.

Baca juga: 9 Sumber Masalah Penelitian

  • Sifat dari masalah tersebut.

Sifat dari masalah penelitian adalah mempunyai nilai teoretis dan praktis.

Pada hakikatnya, suatu masalah penelitian yang baik memang diangkat dari teori yang kuat atau memiliki dampak praktis yang bisa memperbaiki praktik atau penyelenggaraan pendidikan.

  • Realistis

Pengertian realistis di sini sangat luas, meliputi keterjangkauan dalam hal kedalaman bekal konsep serta ketersediaan waktu, tenaga, dan biaya.

Bekal bisa berupa penguasaan konsep atau teori dan seluruh pengalaman selama berkutat di dunia pendidikan akan menentukan mutu suatu penelitian.

Selanjutnya, ada aspek ketersediaan waktu, tenaga, dan biaya. Ketiga aspek tersebut berhubungan satu sama lain.

Kerap kali waktu dan tenaga dipengaruhi oleh keterbatasan biaya atau dana.

Apabila dana yang tersedia cukup besar, maka ruang lingkup aspek yang dikaji dapat ditingkatkan supaya menjadi lebih luas atau lebih mendalam, durasi waktu dalam penelitian bisa diperpanjang, serta jumlah tenaga mampu ditingkatkan.

Baca juga: Pengertian dan Tujuan Penelitian

Cara mengidentifikasi masalah

Bagaimana cara untuk mengidentifikasi suatu masalah?

Identifikasi masalah dapat dilakukan dengan cara-cara:

  • Membaca literatur sebanyak-banyaknya.
  • Menghadiri berbagai seminar yang terkait.
  • Mengadakan penelitian kecil dan mencatat hasilnya.
  • Menyusun penelitian dengan penekanan pada isi dan metodologinya.
  • Mengunjungi banyak perpustakaan.

Adapun beberapa langkah mudah dalam mengidentifikasi masalah, sebagai berikut:

  • Jadilah praktis, memilih sesuatu dengan ukuran dan kerumitan yang masuk akal serta mudah untuk dilakukan.
  • Mempelajari sesuatu yang tidak melibatkan posisi kita sebagai orang yang terjun dalam masalah tersebut secara langsung.
  • Terbuka dan fleksibel.
  • Mempelajari sesuatu yang dirasa menarik.
  • Mempelajari sesuatu yang menurut kita penting untuk dipelajari.

Baca juga: 6 Tahapan Penelitian

 

Referensi:

  • Anggito, A. & Setiawan, J. (2018). Metodologi Penelitian Kualitatif. CV Jejak (Jejak Publisher).
  • Suwandi, E. (2022). Metodologi Penelitian. PT Scifintech Andrew Wijaya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com