Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian dan Perbedaan Kelompok dan Tim

Kompas.com - 25/11/2023, 02:00 WIB
Arfianti Wijaya,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

Sumber KBBI

KOMPAS.com – Terkadang sulit untuk membedakan antara tim dengan kelompok. Pengertian di antara keduanya juga sering ditukar-artikan.

Mari mengenal lebih lanjut mengenai kelompok dan tim:

Pengertian kelompok dan tim

Apa itu kelompok dan tim?

Kelompok adalah kumpulan orang yang mempunyai beberapa atribut sama atau hubungan dengan pihak yang sama.

Sebuah kelompok terdiri dari dua atau lebih individu yang mempunyai minat atau karakteristik yang sama dan para anggotanya mengidentifikasi satu sama lain menurut sifat-sifat yang serupa.

Baca juga: 7 Syarat Kelompok Sosial Menurut Soerjono Soekanto

Sementara tim merupakan kelompok yang terdiri atas dua atau lebih orang-orang yang saling berhubungan dan memengaruhi satu sama lain dan bertanggung jawab untuk meraih sasaran bersama yang dihubungkan dengan sasaran hasil organisatoris.

Selain itu, para anggota tim juga merasa dirinya sebagai kesatuan sosial di dalam suatu organisasi.  

Anggota tim bekerja sama menuju tujuan bersama dan bertanggung jawab untuk kesuksesan tim.

Semua tim adalah kelompok, namun tidak semua kelompok adalah tim.

Perbedaan kelompok dan tim

Apa perbedaan antara kelompok dan tim?

Hal-hal yang membedakan tim dengan kelompok sebagai berikut:

  • Orientasi tugas

Tim memerlukan koordinasi tugas dan kegiatan demi mencapai tujuan bersama. Sementara itu, kelompok tidak selalu fokus pada hasil tertentu atau tujuan bersama.

Baca juga: Pengertian Tim Afirmatif dan Oposisi dalam Debat

Anggota tim saling bergantung karena mereka membawa seperangkat sumber daya guna menghasilkan hasil bersama.

Sementara itu, individu dalam suatu kelompok bisa sepenuhnya terputus satu sama lain dan tidak bergantung pada sesama anggota.

  • Tujuan

Tim dibentuk untuk alasan tertentu dan dapat berumur pendek atau panjang.

Sementara itu, grup atau kelompok bisa eksis sebagai fakta, misalnya suatu kelompok dapat terdiri atas orang-orang dari latar belakang etnis atau ras yang sama.

  • Tingkat struktur formal

Peran dan tugas anggota dalam sebuah tim ditentukan dan cara mereka bekerja sama juga ditentukan. Sementara itu, kelompok umumnya jauh lebih informal.

  • Keakraban di antara anggota

Anggota-anggota dalam sebuah tim menyadari sekumpulan orang yang berkolaborasi dengan mereka karena mereka berinteraksi dalam menyelesaikan tugas dan aktivitas.

Sementara itu, anggota kelompok mungkin mempunyai hubungan pribadi atau mungkin juga mereka hanya mempunyai sedikit pengetahuan tentang satu sama lain tanpa ada interaksi apa pun.

Baca juga: Kelompok Deskriptif: Pengertian, Kategori, dan Contohnya

Selain itu, perbandingan antara kelompok dan tim juga dapat dilihat dari sinergi, akuntabilitas, dan kemampuan seperti yang tertera pada tabel di bawah ini:

Pembanding Kelompok Tim
Sinergi Netral atau terkadang negatif Positif
Akuntabilitas Individual Individual dan timbal balik
Kemampuan Random dan bervariasi Saling melengkapi

 

Referensi:

  • Hasan, M., Enas, U., Putra, A. R., Anggraini, R. I., Mustika, A., Ismainar, H., Pusporini., Habibie, F. H., Hasan, S., Candra, L., Bagenda, C., R, Arif M., & Pramanik, P. D. (2022). Perilaku Organisasi (Organizational Behaviour). Penerbit Widina.
  • Ekawarna. (2019). Manajemen Konflik dan Stres. Bumi Aksara.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com