Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Kuala Tanjung-Parapat Dibuka Gratis 2 Minggu, Catat Waktunya

Kompas.com - 12/04/2023, 18:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua ruas Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat bakal difungsionalkan tanpa tarif alias gratis selama dua minggu, mulai 15 April 2023 hingga 2 Mei 2023.

Kedua ruas yang dimaksud adalah gate to gate (pintu) Tol Tebing Tinggi-Inderapura sepanjang 28,5 kilometer dan pintu Tol Dolok Merawan-Sinaksak sepanjang 15,6 kilometer.

Informasi ini disampaikan Direktur Utama PT Hutama Marga Waskita (Hamawas) Dindin Solakhuddin dalam rilis, Rabu (12/4/2023).

"Mengantisipasi hal tersebut, maka fungsional kedua ruas tol ini direncanakan mulai dibuka pada tanggal 15 April 2023 sampai dengan tanggal 2 Mei 2023," jelas Dindin.

Baca juga: Pertaruhan Hamawas: Tiga Seksi Tol Kuala Tanjung-Tebingtinggi-Parapat

Akan tetapi, difungsionalkannya tol ini secara gratis hanya diperuntukkan bagi kendaraan golongan I yaitu mobil dan mini bus dengan batas kecepatan 40 kilometer per jam-60 kilometer per jam.

Sebelumnya, kendaraan yang melintas di Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT) dari arah Medan hendak menuju Kisaran atau Kuala Tanjung harus berakhir di exit (pintu keluar) Tebing Tinggi ke jalan nasional.

Akan tetapi, dengan fungsionalnya jalan tol tersebit, maka kendaraan dapat melanjutkan perjalanannya hingga berakhir di Inderapura.

Sedangkan, beroperasi secara fungsionalnya pintu Tol Dolok Merawan hingga Sinaksak diharapkan menjadi jalur alternatif bagi kendaraan yang melintas di jalan nasional dari arah Medan yang akan menuju Pematang Siantar.

Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat sampai dengan saat ini masih dalam tahap
konstruksi.

Namun, kedua ruas ini dinilai paling memungkinkan kesiapannya dari aspek kenyamanan dan kemamanan yang dapat dilintasi kendaraan dalam dua pekan.

Hal ini diketahui setelah melalui evaluasi dan tinjauan lapangan yang dilakukan oleh Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dan Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), serta jajaran Kepolisian Sumatera Utara.

"Kami haturkan terima kasih atas perhatian dan dukungan seluruh stakeholder (pemangku kepentingan). Kami berharap dengan fungsionalnya jalan tol ini dapat memperlancar arus mudik dan balik Lebaran, dengan memangkas waktu tempuh perjalanan," tutup Dindin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com