Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dianggap Mendistorsi Sejarah, Drakor Little Women Dihapus di Vietnam

Kompas.com - 07/10/2022, 07:19 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

KOMPAS.com- Salah satu adegan di episode 8 drama Korea Little Women telah mendapat kritikan pedas dari penonton di Vietnam.

Walaupun drama ini disambut hangat secara global, tapi cerita di episode 8 telah membuat drama ini menuai banyak kritik sampai akhirnya dihapus dari penayangan di Netflix Vietnam.

Berawal dari cerita di episode 8, tentang seorang veteran perang dari Korea Selatan yang terlihat membual tentang rasio 'bunuh hingga mati' antara pasukan Korea Selatan dan Viet Cong (tentara komunis).

Dalam adegan, veteran tersebut mengklaim bahwa masing-masing pasukan Korea dapat membunuh antara 20 hingga 100 tentara Vietnam.

Baca juga: Little Women Lagi-lagi Cetak Rating Tertinggi, Tersisa Dua Episode

Karakter tersebut juga menyatakan bahwa 'pasukan Korea adalah pahlawan Perang Vietnam,' memicu kegemparan besar.

Penonton Vietnam menuduh bahwa ini sebagai 'distorsi sejarah' karena mereka tidak setuju dengan klaim tersebut.

Sementara beberapa penggemar internasional dari drama tersebut berpendapat bahwa itu tidak masalah, karena mengacu pada Viet Cong.

Viet Cong merupakan organisasi bersenjata komunis dan juga dipandang sebagai semacam musuh.

Baca juga: 5 Hal dari Drama Little Women yang Bikin Penasaran

Terlepas dari pro kontra itu, banyak yang berada di pihak penonton Vietnam. Mereka yang berada di pihak penonton Vietnam ini beralasan bahwa sebuah drama asing tidak boleh mengomentari isu-isu sensitif terhadap negara mana pun seperti perang dan kematian.

Sementara itu, Netflix mengatakan telah menghapus Little Women dari daftarnya di Vietnam menyusul permintaan penghapusan pihak berwenang atas distorsi sejarah Perang Vietnam.

Seorang perwakilan Netflix pada hari Kamis mengatakan film itu dihapus dari Netflix di Vietnam "sesuai dengan dokumen oleh Otoritas Penyiaran dan Informasi Elektronik di bawah Kementerian Informasi dan Komunikasi."

Le Quang Tu Do, kepala otoritas, mengatakan Netflix menghapus film tersebut pada pukul 3 sore. Kamis (6/10/2022).

"Netflix selalu menjunjung tinggi dan mematuhi hukum dan kesepakatan tentang konten yang melanggar. Namun karena banyaknya film, mereka mengaku masih memiliki kesalahan. Netflix mengatakan akan meningkatkan pemantauan mandiri dan meminimalkan kesalahan," tambah Do. 

Tak hanya penggemar Vietnam yang marah atas ketidakpekaan dalam cerita tersebut, netizen Korea sepenuhnya berada di pihak penonton Vietnam.

"Jika itu saya, saya juga akan kesal jadi saya memahaminya," kata seorang netizen.

"Tetapi bahkan ketika saya menonton drama itu, saya bertanya-tanya bagaimana orang Vietnam akan memikirkannya. Kami juga, mau tidak mau bereaksi secara sensitif ketika itu berkaitan dengan perang dengan Jepang," kata yang lain.

"Ini masalah sensitif jadi saya mengerti," imbuh yang lain.

Sementara itu, produser atau penulis belum mengomentari masalah ini.

Drama ini sendiri melibatkan sejumlah nama bintang besar seperti Kim Go Eun dan Wi Ha Joon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com