Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JTBC Tegaskan Tak Ada Distorsi Sejarah dalam Snowdrop

Kompas.com - 30/03/2021, 20:24 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Soompi

JAKARTA, KOMPAS.com - Stasiun televisi Korea, JTBC, memberikan pernyataan baru terkait kontroversi drama Snowdrop yang dibintangi Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In, Selasa (29/3/2021).

Pada 26 Maret lalu, JTBC sudah memberikan pernyataan tetapi rumor negatif masih terus beredar di dunia maya.

"Kami membagikan pernyataan lagi untuk menyelesaikan kesalahpahaman yang berasal dari spekulasi dan kritik yang terus dibuat setelah pernyataan kami tentang Snowdrop," tulis JTBC, dikutip dari Soompi.

Baca juga: Kronologi Terseretnya Drama Snowdrop Hingga Muncul Petisi

Ada lima poin plot yang dirilis stasiun televisi yang akan menayangkan Snowdrop di paruh kedua 2021.

1. Bukan drama meremehkan gerakan pro demokrasi

Snowdrop bukanlah drama yang berhubungan dengan gerakan pro demokrasi.

Dalam naskah tersebut, tidak ada satu pun bagian di mana protagonis laki-laki dan perempuan berpartisipasi atau memimpin gerakan pro-demokrasi.

Baca juga: Kian Serius, Petisi Penghentian Drama Snowdrop Lebih dari 100.000 Tanda Tangan

Sebaliknya, ada karakter yang tertindas secara tidak adil karena dituduh sebagai mata-mata Korea Utara oleh rezim militer tahun 1980an.

2. Latar belakang dan motif di balik peristiwa utama Snowdrop

Menurut JTBC, dua hal ini adalah situasi politik seputar pemilihan presiden pada 1987, bukan gerakan pro-demokrasi.

Drama ini menggambarkan kisah fiksi tentang rezim militer, NSP, dan pihak lain yang berkuasa pada saat berkolusi dengan kediktatoran Korea Utara dan merencanakan konspirasi untuk mempertahankan kekuasaan mereka.

Baca juga: Rosé BLACKPINK Kirim Food Truck ke Jisoo yang Syuting Snowdrop, Berapa Harganya?

3. Cerita seorang mata-mata Korea Utara dan agen NSP

JTBC menyebut karakter mata-mata Korea Utara dan agen NSP yang mengejar mata-mata tersebut muncul sebagai karakter utama.

Mereka bukanlah karakter yang mewakili masing-masing pemerintahan atau organisasi mereka.

Melainkan tokoh-tokoh yang menyoroti sudut pandang kritis NSP yang secara aktif mendukung keinginan korupsi untuk menjadi partai yang berkuasa.

Baca juga: Snowdrop, Drama Jisoo BLACKPINK, Dihentikan karena Covid-19

"Oleh karena itu, kekhawatiran bahwa drama tersebut mengagung-agungkan sebagai mata-mata atau bekerja untuk NSP tidak relevan dengan Snowdrop," tegas JTBC.

4. Mendeskripsikan agen NSP tersebut sebagai "lugas dan adil"

Alasan JTBC memakai deskripsi tersebut karena dia adalah agen rahasia yang menolak kesempatan untuk diangkat ke jabatan yang kuat di negaranya.

Dia malah bekerja di luar negeri setelah dia berkecil hati melihat rekan-rekannya "menciptakan" mata-mata alih-alih "menangkap" mereka.

Baca juga: Resmi, Jung Hae In Akan Jadi Pasangan Jisoo BLACKPINK di Snowdrop

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

K-Wave
5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

K-Wave
Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com