Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis In Family We Trust, Misteri Kasus Pembunuhan dalam Keluarga

Kompas.com - 29/12/2020, 15:12 WIB
Biru Cahya Imanda

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - In Family We Trust merupakan serial drama Thailand bergenre thriller yang diproduksi Nadao Bangkok, bekerja sama dengan The One Enterprise dan 4Nologue.

Serial garapan sutradara Songyos Sugmakanan ini perdana tayang pada 2018 lalu di stasiun TV One31 dan kini dapat Anda saksikan di Netflix.

Sepanjang 18 episode, kisah In Family We Trust mengikuti misteri pembunuhan dalam sebuah keluarga keturunan Thailand-Cina, keluarga Jiraanan.

Keluarga Jiraanan terdiri dari tiga generasi, yang dari luar tampak begitu rukun.

Baca juga: Sinopsis The Billionaire, Kisah Perjuangan Pengusaha Muda Thailand

Anggota tertua di keluarga Jiraanan adalah sang kakek, A-gong (Nappon Gomarachun), dan nenek yang dipanggil A-ma (Patravadi Mejudhon).

Mereka memiliki empat orang anak.

Anak pertama, Prasoet (Songsit Roongnophakunsri), merupakan CEO dari perusahaan keluarga mereka, Hotel Jirananta.

Prasoet juga dipercaya untuk menangani cabang Hotel Jirananta yang ada di Bangkok.

Baca juga: Sinopsis Drama Thailand My Forever Sunshine, Tayang di VIU

Sementara itu, cabang hotel di Pattaya dipercayakan kepada anak ketiga sekaligus putri satu-satunya, Phatson (Kathaleeya McIntosh).

Anak kedua, Met (Saksit Tangthong), tidak bekerja dan memilih menjadi stay-at-home parent.

Sedangkan anak keempat sekaligus terakhir, Konkan (Supoj Chancharoen), dikenal sebagai seorang playboy.

Sebetulnya A-gong dan A-ma masih memiliki anak kelima, tapi sayangnya telah meninggal dunia.

Baca juga: Sinopsis App War, Film Komedi Thailand Bertema Persaingan Dunia Startup

Saat perayaan hari ulang tahun A-gong, keluarga Jiraanan berkumpul dan terlihat menikmati kehadiran satu sama lain.

Namun, situasi menjadi tegang saat A-gong meninggal dunia.

Dalam surat wasiatnya, A-gong ternyata tidak menyertakan nama Phatson dalam manajemen hotel keluarga.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com