Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Pinkan Mambo Jualan Pisang Goreng dan Punya Utang Rp 100 Juta

Kompas.com - 11/09/2020, 09:52 WIB
Melvina Tionardus,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Terkenal sebagai penyanyi, hidup Pinkan Mambo selama lima tahun lalu ternyata tidak berjalan mulus.

Pinkan Mambo yang memiliki enam anak harus memutar otak mencari nafkah demi bisa terus memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Berikut cerita Pinkan Mambo yang berjuang membantu keuangan keluarga.

Untung Rp 2.000-Rp 5.000 dari jualan pisang goreng

Pinkan Mambo mengatakan selama lima tahun sempat tidak mendapat job manggung untuk menyanyi.

Tak putus asa, Pinkan memutuskan berjualan pisang goreng di sekeliling rumahnya.

"Aku mesti jualan pisang goreng cuma untung Rp 5.000, Rp 2.000, recehan aku kumpulin, sedih banget," ungkap Pingkan Mambo dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo, Kamis (10/9/2020).

"Jual pisang dari warung ke warung, aku naik motor pakai helm sama anak aku, biar orang enggak tahu aku Pinkan Mambo," kata Pinkan melanjutkan.

Baca juga: Untung Rp 10.000 Jualan Pisang Goreng, Pinkan Mambo Belikan Beras dan Sirup untuk Vitamin Anaknya

Sementara suaminya kala itu baru merintis bisnis sehingga pendapatannya masih terbatas.

Pinkan mengumpulkan keuntungannya dalam sehari hingga sekitar Rp 10.000 dan mengajak anaknya minimarket untuk membeli makanan.

"Oke kita beli beras satu liter atau setengah liter aja, terus anak-anak juga butuh vitamin. Tahu enggak kita beli apa? Bukan buah, kita beli sirup supaya anak-anak ada gizinya," ucap Pinkan Mambo.

Utang Rp 100 juta dan ditagih debt collector

Kondisi ekonomi keluarganya juga semakin berbeban berat karena Pinkan Mambo memiliki utang Rp 100 juta lebih.

"Jangankan Rp 100 juta, Rp 100.000 aja gue enggak punya. Jadi, gue enggak tahu harus cari Rp 20.000 itu dari mana," kata Pingkan Mambo.

Pinkan sampai merasa malu dengan satpam perumahan saat rumahnya didatangi debt collector.

"Kalau debt kolektor bilang lu mesti bayar Rp 20 juta minggu ini, besok Rp 20 juta, Rp 20 juta ya gue enggak tahu cari uang Rp 5.000 perak itu dari mana," ucapnya.

Pinkan Mambo mengatakan sejak kecil sudah terbiasa mencari duit dengan menjadi penyanyi, sehingga ia tidak mengerti cara berjualan atau mencari uang dengan cara selain menyanyi.

Baca juga: Pinkan Mambo Pernah Terlilit Utang Rp 100 Juta Sampai Didatangi Debt Collector

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bono U2: Coldplay Bukanlah Band Rock

Bono U2: Coldplay Bukanlah Band Rock

Musik
Dakwaan Ammar Zoni dan Permohonan Rehabiltasi Ketiga Kalinya

Dakwaan Ammar Zoni dan Permohonan Rehabiltasi Ketiga Kalinya

Seleb
Devano Danendra Ungkap Adegan Tersulit di Film Malam Pencabut Nyawa

Devano Danendra Ungkap Adegan Tersulit di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Kisah Pemilik Warung Sate RSPP Pak Muri yang Didatangi Ji Chang Wook

Kisah Pemilik Warung Sate RSPP Pak Muri yang Didatangi Ji Chang Wook

K-Wave
Deddy Corbuzier Jadi Produser Film Malam Pencabut Nyawa, Rahasiakan dari Anak hingga Siap Di-bully

Deddy Corbuzier Jadi Produser Film Malam Pencabut Nyawa, Rahasiakan dari Anak hingga Siap Di-bully

Film
Wanita yang Diduga Sosok Asli Martha di Serial Baby Reindeer Muncul, Bantah Tudingan Penguntit

Wanita yang Diduga Sosok Asli Martha di Serial Baby Reindeer Muncul, Bantah Tudingan Penguntit

Film
Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Seleb
Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Film
Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini 'Dibully' Kelewatan

Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini "Dibully" Kelewatan

Film
Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Seleb
Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film
Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Film
Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com