Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Film Mulan Tayang Perdana di Disney+ pada 4 September 2020

Kompas.com - 05/08/2020, 12:49 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Variety

JAKARTA, KOMPAS.com - Disney akan merilis film Mulan live-action secara eksklusif di layanan streaming mereka, Disney+.

Mulan rencananya akan tayang perdana di Disney+ pada 4 September 2020 mendatang dengan harga spesial.

Baca juga: Disney+ Siap Mengudara di Indonesia pada 5 September 2020

Disney percaya keputusannya merilis Mulan di layanan streaming akan meningkatkan minat para penikmat film berlangganan.

Selain itu, Disney juga menggunakan Mulan sebagai kelinci percobaan seberapa besar para penggemar akan menyisihkan uangnya untuk menonton film tersebut.

Berbeda dari tayangan-tayangan lain yang tersedia di Disney+, Mulan tak akan langsung muncul ketika Anda sudah berlangganan.

Baca juga: Luca, Film Animasi Terbaru Disney dan Pixar, Bakal Rilis Juni 2021

Mulan hanya akan ada di Amerika, Kanada, Australia, Selandia Baru, dan beberapa negara Eropa Barat.

Para pelanggan di negara-negara tersebut harus membayar biaya tambahan sebesar 29,99 dollar AS atau setara dengan Rp 435.699 jika ingin menonton Mulan di layar gawai mereka.

CEO Disney Bob Chapek mengatakan, pergeseran medium perilisan Mulan adalah sebuah model bisnis baru yang patut dicoba.

Baca juga: Disney Tunda Tanggal Rilis Avatar dan Star Wars, Mulan Tanpa Kepastian

Pasalnya, Disney memasang harga yang cukup tinggi untuk menghadirkan Mulan ke layanan streaming mereka.

Disney bahkan mematok harga 10 dollar lebih mahal dari Universal ketika merilis Trolls World Tour ke versi VOD.

Biaya 29,99 dollar yang dibebankan oleh Disney bahkan di luar biaya berlangganan bulanan Disney+ seharga 6,99 dollar.

Baca juga: Barbra Streisand Berikan Saham Disney kepada Putri Mendiang George Floyd

Kendati demikian, keputusan Disney merilis Mulan dengan harga selangit ini terbilang masuk akal.

Dilansir Variety, Rabu (5/8/2020), Bob Chapek mengatakan Mulan menghabiskan biaya produksi lebih dari 200 dollar belum termasuk biaya promosi global ke berbagai negara.

Jika ingin mendapatkan profit atau setidaknya mengembalikan modalnya, Disney sangat berharap pada penjualan tiket di bioskop.

Baca juga: Barbra Streisand Berikan Saham Disney kepada Putri Mendiang George Floyd

Sayangnya, industri perfilman terhambat oleh waktu tak menentu untuk bioskop kembali dibuka.

Mulan sendiri mengalami beberapa kali penundaan perilisan akibat pandemi virus corona.

Mulan rencananya akan tetap dirilis secara teatrikal di beberapa negara yang tidak disebutkan di atas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com