Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Warna Cat Terburuk untuk Dapur yang Sebaiknya Dihindari

Kompas.com - 01/05/2024, 20:22 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu cara membuat dapur terlihat lebih segar dan menyenangkan yaitu dengan menggunakan warna cat yang tepat. Warna cat yang sesuai akan membuat dapur terasa lebih nyaman. 

Sebaliknya, pemilihan warna yang salah bisa membuat dapur terlihat murung dan membosankan. Maka dari itu, pemilihan warna untuk dapur harus teliti dan cermat. 

Baca juga: 6 Warna Cat yang Harus Dihindari di Dapur, Bikin Buruk

Dilansir dari Real Simple, Rabu (1/5/2024), berikut ini beberapa warna cat terburuk untuk dapur yang sebaiknya dihindari. 

Warna neon

ilustrasi dapur berwarna kuning cerahShutterstock/Sunshower Shots ilustrasi dapur berwarna kuning cerah

Tren desain tahun 80an dan 90an kini kembali populer. Salah satu bagian dari tren tersebut yaitu penggunaan warna neon yang cerah dan menyala. 

Meski sedang menjadi tren, warna neon ternyata tidak direkomendasikan untuk digunakan di dapur.

Baca juga: Tips Menggunakan Warna Neon pada Interior Rumah

Amy Switzer seorang desainer interior, mengatakan bahwa warna neon akan sulit dipadukan dengan ornamen dekorasi lain, sehingga sebaiknya tidak digunakan di dapur. 

Warna neon bisa digunakan di dapur asalkan hanya menjadi warna aksen yang melengkapi warna dasar. 

Warna yang sangat gelap

Selain warna neon, warna cat terburuk untuk dapur lainnya yaitu warna-warna yang sangat gelap. Menurut Switzer, warna gelap akan membuat dapur terasa kurang menarik. 

Selain itu, warna gelap juga bisa dengan mudah menunjukkan ketidaksempurnaan di dinding seperti goresan, retakan, hingga noda. 

Desainer interior Audrey Scheck juga mengatakan bahwa warna yang sangat gelap membuat dapur terasa lebih kecil dan tertutup. 

Baca juga: 8 Tips Dekorasi Dapur Warna Gelap, Bakal Jadi Tren pada 2023

Warna yang terlalu cerah

Warna yang terlalu cerah dan jenuh juga sebaiknya tidak digunakan untuk menghias dapur. Scheck mengatakan bahwa warna yang terlalu cerah atau jenuh bisa membebani ruangan dan mengganggu estetik di dalam rumah. 

Ilustrasi dapur dengan warna pink cerah.Shutterstock/New Africa Ilustrasi dapur dengan warna pink cerah.

Jika menyukai warna cerah di dapur, maka gunakan aksesori sebagai gantinya. Misalnya, menggunakan pemanggang roti berwarna cerah atau peralatan kecil lainnya seperti piring saji dan lain sebagainya. 

Warna yang sedang menjadi tren

Terakhir, warna cat terburuk untuk dapur yaitu warna yang sedang tren. Menurut Scheck, warna yang sedang trendi tidak bisa digunakan dalam waktu yang lama karena tren interior selalu mengalami perubahan. 

Scheck lebih menyarankan untuk menggunakan warna yang serasi dengan palet warna keseluruhan rumah, sehingga terlihat cantik dan bisa digunakan dalam waktu yang lama. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

Housing
4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

Pets & Garden
Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Do it your self
5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

Housing
5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

Housing
8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

Pets & Garden
4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com