Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Tempat Teduh, Apa Saja?

Kompas.com - 22/04/2024, 17:00 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sayuran merupakan jenis tanaman yang mudah dibudidayakan. Bahkan, sebagian jenis sayuran bisa tumbuh di dalam ruangan yang minim sinar matahari. 

Meski demikian, bukan berarti semua jenis sayuran bisa tumbuh ditempat teduh. Hanya sebagian sayuran saja yang memiliki kemampuan adaptasi tinggi di lingkungan teduh. 

Lantas, apa saja jenis sayuran yang bisa ditanam di tempat teduh? Dikutip dari Homes and Gardens, Senin (22/4/2024), simak penjelasan selengkapnya berikut ini. 

Baca juga: 6 Tanaman Sayur yang Dapat Ditanam di Tempat Teduh Sebagian

Bit

budidaya tanaman bitShutterstock/In_deep budidaya tanaman bit

Bit merupakan salah satu jenis sayuran yang dapat tumbuh di tempat teduh. Namun, sebaiknya biarkan tanaman ini terkena sinar matahari beberapa jam sehari. 

Benih bit yang baru disemai perlu mendapatkan sinar matahari penuh. Semakin banyak sinar matahari yang didapatkan, maka semakin cepat tanaman bit tumbuh. 

Setelah benih tumbuh lima sampai tujuh cm, pindahkan ke tempat teduh. Pastikan setiap rumput diberi jarak minimal 30 cm agar banyak ruang untuk tumbuh. 

Liz Zorab dari Byther Farm, mengatakan bahwa area yang teduh seringkali lembap, sehingga sirkulasi udara yang lancar akan mengurangi potensi pertumbuhan jamur. Jadi, jangan tanam bit terlalu dekat karena akan mengganggu sirkulasi udara dan berisiko terserang jamur patogen. 

Baca juga: Cara Menanam Buah Bit, Kaya Manfaat untuk Kesehatan

Selada

Selain bit, selada juga tergolong sebagai sayuran yang bisa ditanam di tempat teduh. Selada yang ditanam di tempat teduh pertumbuhannya lebih baik dibandingkan selada yang dibudidayakan di tempat panas. 

Daun selada akan terasa sedikit pahit dan keras apabila ditanam di tempat yang terlalu panas. Namun, perlu diingat bahwa area yang teduh merupakan habitat hama siput. 

Jadi, sebaiknya pilih varietas selada yang tegak dan berdaun longgar untuk mencegah kerusakan akibat siput. 

Seledri

Seledri juga termasuk sayuran yang mudah tumbuh di tempat minim cahaya matahari. Seledri membutuhkan banyak air untuk menghasilkan batang yang empuk dan berair. 

Lingkungan lembap seringkali memiliki banyak air di permukaan tanah, sehingga cocok untuk pertumbuhan tanaman ini. 

Menanam seledri di tempat teduh juga akan membantu memperlambat pertumbuhan, sehingga dapat menghasilkan seledri yang batangnya empuk. 

Baca juga: Tips Menanam Seledri di Pot, Bisa Dipanen Sesuai Kebutuhan

Wortel

Ilustrasi tanaman wortel.Shutterstock/New Africa Ilustrasi tanaman wortel.

Wortel tergolong sebagai sayuran umbi yang ternyata bisa tumbuh di tempat teduh. Namun, saat penyemaian benih wortel harus mendapatkan sinar matahari langsung selama beberapa hari. 

Tujuannya agar benih bisa tumbuh subur dan daunnya bisa tumbuh cukup untuk menghadapi kondisi cahaya rendah sepanjang hari. 

Brokoli

Pilihan sayuran yang bisa ditanam di tempat teduh lainnya yaitu brokoli. Penanaman brokoli di tempat teduh akan mempercepat umur panennya. 

Namun, perlu diketahui bahwa brokoli rentan terserang hama siput yang bisa ditemukan di tempat teduh. Oleh karena itu, sebaiknya upaya pencegahan harus dilakukan sedini mungkin agar tanaman brokoli terhindar dari serangan hama siput. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com