Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Menyimpan Biji Tanaman Kemangi, Bisa Ditanam Lagi

Kompas.com - 27/10/2023, 20:25 WIB
Anggita Budi Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kemangi atau basil (Ocimum basilicum) merupakan tanaman herbal yang termasuk dalam keluarga Lamiaceae dan berasal dari daerah tropis Asia Tenggara.

Kemangi sering digunakan sebagai bumbu dalam berbagai masakan karena memiliki daun hijau dan segar serta aroma khas. 

Baca juga: 6 Penyebab Daun Kemangi Menguning dan Cara Mencegahnya

Selain digunakan sebagai bumbu, biji kemangi dapat ditanam kembali untuk menghasilkan tanaman kemangi yang baru.

Charmaine Peters, pakar berkebun asal Amerika Serikat, mengatakan biji kemangi dapat disimpan dalam jangka waktu lama, yaitu hingga lima tahun, jika disimpan dengan tepat.

Tanaman kemangi juga mudah ditanam dan dirawat di rumah. Anda dapat menanam kemangi dari biji atau stek batang. Tanaman kemangi dapat ditanam di pot atau langsung di tanah, membutuhkan sinar matahari cukup, serta tanah lembap.

Sebelum mengumpulkan biji kemangi, penting memilih tanaman yang sehat agar menghasilkan biji  berkualitas, lalu panen biji saat cuaca cerah karena akan lebih mudah kering. 

Baca juga: 5 Penyebab Daun Kemangi Menguning dan Cara Mengatasinya

Untuk mengumpulkannya, Anda perlu menunggu hingga tanaman kemangi berbunga, yaitu antara delapan hingga 12 minggu setelah perkecambahan.

Setelah bunga mekar, biarkan biji kemangi matang selama beberapa minggu. Saat biji sudah matang, Anda dapat memanennya atau menyimpan tanaman kemangi. 

Dikutip dari Homes and Gardens, Jumat (27/10/2023), berikut cara menyimpan biji tanaman kemangi agar tahan lama dan berkualitas saat digunakan untuk menanamnya kembali pada kemudian hari.

Pastikan biji benar-benar kering

Ilustrasi menanam tanaman kemangi, Ilustrasi tanaman kemangi.Shutterstock/aprilante Ilustrasi menanam tanaman kemangi, Ilustrasi tanaman kemangi.
Biji kemangi yang basah akan cepat rusak, sedangkan biji yang kering akan lebih tahan lama. Anda dapat mengeringkan biji kemangi dengan cara meletakkannya di tempat sejuk serta kering selama beberapa hari. 

Baca juga: 5 Cara Menanam Kemangi di Dalam Pot, Mudah dan Banyak Manfaat

Taruh biji kemangi falam wadah kedap udara

Selanjutnya, cara menyimpan biji tanaman kemangi agar tahan lama adalah menaruhnya dalam wadah kedap udara. 

Wadah kedap udara membantu menjaga biji kemangi tetap kering serta terhindar hama dan penyakit. Anda dapat menggunakan stoples kaca atau wadah plastik untuk menyimpan biji kemangi. 

Berikan label pada wadah penyimpanan biji

Label harus berisi informasi tentang nama biji, varietas biji, tanggal panen, dan gunakan kemangi biji tertua terlebih dahulu. Biji kemangi yang disimpan lebih lama memiliki tingkat perkecambahan yang lebih rendah. 

Baca juga: Ternyata, Ini Manfaat Menanam Cabai dan Kemangi Secara Berdampingan

Simpan biji di tempat sejuk dan kering

Terakhir, cara menyimpan biji tanaman kemangi adalah taruh di tempat sejuk serta kering. Suhu yang terlalu tinggi atau rendah dapat merusak biji kemangi. Anda dapat menyimpannya di dalam kulkas serta di tempat sejuk dan kering lainnya agar dapat bertahan lama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

Housing
Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Decor
Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Do it your self
6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

Housing
6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com