Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Asal, Ini 6 Cara Meletakkan Sofa di Ruang Keluarga

Kompas.com - 16/06/2023, 12:40 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sofa tak hanya berfungsi sebagai tempat duduk, tapi melengkapi ruangan serta memberikan tampilan mewah. 

Sofa memainkan peran penting di hampir semua ruangan di rumah. Namun, hati-hati saat meletakkan sofa di ruang keluarga untuk mendapatkan tampilan yang ideal atau mewah. 

Baca juga: 5 Keuntungan Meletakkan Sofa di Ruang Kerja, Bikin Produktif

Pasalnya, penempatan yang salah justru bisa membuat ruangan tampak buruk dan sempit. Bahkan, jika Anda menemukan tempat terbaik meletakkan sofa di ruang keluarga, itu tidak akan terlihat bagus jika elemen lainnya tidak terintegrasi baik.

Untungnya, ada banyak cara meletakkan sofa di ruang keluarga untuk mendapatkan tampilan mewah dan menarik seperti dikutip Rhythm of the Home, Jumat (16/6/2023).

Pikirkan tujuan dari sofa

Ilustrasi sofa di ruang keluarga.Shutterstock/New Africa Ilustrasi sofa di ruang keluarga.
Sofa adalah furnitur berukuran besar yang biasanya menjadi tempat duduk utama di ruanga keluarga atau ruang tamu bersama dengan kursi.

Sebelum memutuskan meletakkan sofa di ruang keluarga, penting mempertimbangkan tujuan utamanya. Contohnya, beberapa orang menggunakan sofa untuk menonton TV.

Ini berarti Anda harus memperhatikan posisi televisi untuk memastikan sofa memberikan tingkat menonton yang nyaman. Pikirkan dengan hati-hati tentang tujuan yang diinginkan saat Anda menganalisis ruang untuk menempatkan sofa. 

Baca juga: 5 Ide Membuat Dekorasi Dinding di Belakang Sofa Ruang Tamu

Ciptakan area tempat duduk yang nyaman

Selanjutnya, cara meletakkan sofa di ruang keluarga adalah menciptakan area tempat duduk yang nyaman. Anda bisa menempatkan sofa berhadapan dengan dua kursi sehingga bisa mengobrol dengan tamu atau anggota keluarga. 

Tambahkan meja kopi berukuran besar untuk mendorong percakapan. Meja ini dapat digunakan untuk menambahkan beberapa dekorasi bagus atau memiliki tujuan yang lebih fungsional karena Anda dapat menambahkan minuman serta makanan ringan.

Ini adalah ide penempatan klasik yang bekerja baik di rumah mana pun, terutama di rumah bergaya desain tradisional. 

Baca juga: 6 Kebiasaan Buruk yang Bikin Sofa Cepat Rusak

Gunakan sofa sebagai pembatas ruangan 

Ilustrasi sofa di ruang tamu. SHUTTERSTOCK/GROUND PICTURE Ilustrasi sofa di ruang tamu.
Jika memiliki sofa yang sangat panjang dan besar, banyak kesempatan meletakkan sofa di ruang keluarga. Anda bisa menggunakan sofa sebagai pemisah untuk zona berbeda di dalam ruangan alih-alih mengandalkannya untuk pembatas ruangan konvensional,

Hal ini bekerja baik jika Anda memiliki area ruang terbuka dan ingin membedakan jelas antara ruang makan dan area percakapan.

Memiliki sofa besar dapat membantu mencapai hal tersebut serta menciptakan tata letak yang nyaman dengan zona terpisah untuk membuat seluruh area terasa lebih terorganisir. 

Baca juga: Warna Sofa yang Sebaiknya Dihindari, Bikin Rumah Terasa Seperti Kantor

Jadikan sofa sebagai pusat ruangan

Dengan berinvestasi pada sofa besar yang muat untuk lebih banyak area di dalam ruangan, Anda mudah menjadikannya sebagai titik fokus utama ruangan.

Alih-alih berfokus pada beberapa elemen untuk menciptakan tampilan seimbang, biarkan sofa menjadi pusat perhatian ruangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com