Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/01/2023, 15:00 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bantal menjadi salah satu benda rumah tangga yang digunakan setiap hari saat tidur. 

Ketika tidur, keringat, sisa makeup dan skincare, kulit mati dapat menempel pada bantal seiring waktu. Bahkan bantal juga dapat menjadi tempat bakteri bersembunyi dan berkembang biak. 

Baca juga: 4 Cara Efektif Menghilangkan Bau pada Bantal

Selain itu, lantaran digunakan setiap hari, bantal yang awal bagus berubah bentuk menjadi kempis sehingga tidak lagi nyaman digunakan.  

Lantas, apakah bantal yang kempis bisa diperbaiki?

Memperbaiki bantal yang telah kehilangan bentuknya dari waktu ke waktu adalah hal yang sering dicoba orang, tetapi menurut para ahli, ini mungkin tidak berhasil.

Namun, tak ada salahnya mencoba melakukannya. Dilansir dari Martha Stewart, Jumat (6/1/2023), berikut cara memperbaiki bentuk bantal yang kempis.   

Baca juga: 3 Bahaya Tidak Pernah Mengganti Bantal Terlalu Lama 

Datar dan tak berbentuk

Ilustrasi bantal.PIXABAY/KakaduArt Ilustrasi bantal.
Saat melakukan gerakan umum untuk mencoba mengembangkan kembali bantal, hal yang sebenarnya Anda lakukan adalah membiarkan aliran udara bersirkulasi ulang ke seluruh bagian.

"Selama digunakan, bantal akan dikompresi dan udara akan keluar dari bantal sehingga bantal tetap rata," jelas Jack DellAccio, Pendiri dan CEO Essentia.

Tergantung pada bahan bantalnya, DellAccio mencatat bahwa tindakan menepuk-nepuk mungkin tidak mengembalikan bantal ke keadaan semula.

"Serat longgar dan busa saling menempel, mempersulit aliran udara yang berarti bahan ini tetap rata," katanya.

Selain itu, kemungkinan ada penambahan tungau debu, yang menambah kerapatan bantal serat sehingga membatasi aliran udara.  

Baca juga: Hindari, Ini 5 Warna Sarung Bantal yang Dapat Mengganggu Tidur

Tips mengembalikan bantal dalam bentuk terbaik

Menurut Rachael Durkin, Manajer Umum Allswell, cara terbaik mengembalikan bentuk bantal akan bervariasi, tergantung pada jenis bantal. Karena itu, penting mengetahui bahan pengisi bantal. 

Untuk bantal berisi serat tradisional, dapat mengembang dengan menggoyangkannya secara lembut dan memberikannya beberapa gerakan yang baik untuk membantu membubarkan isian secara merata.

Cara ini dapat dilakukan pada bantal bulu angsa. Namun, bantal busa memori tidak perlu mengembang serta mempertahankan bentuknya dari waktu ke waktu. 

Baca juga: Seberapa Sering Bantal Perlu Dicuci dan Kapan Harus Menggantinya? 

Ilustrasi bantal.UNSPLASH / Greg Rivers Ilustrasi bantal.
Cara lain mengembalikan bentuk bantal yang datar atau kempis dengan menggoyangkannya dan mendorong sisi-sisinya ke arah satu sama lain, lalu tekan bagian atas dan bawah secara bersamaan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com