Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mencuci Celemek dengan Tepat, Tidak Sembarangan

Kompas.com - 28/09/2022, 18:35 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mencuci celemek atau apron adalah tugas besar yang wajib dilakukan setelah selesai menggunakannya.

Sebab, paparan kuman, noda, hingga asap kemungkinan besar menempel di celemek, yang mana itu tidak baik apabila didiamkan terus-menerus dan tidak segera dicuci.

Terkait dengan mencuci celemek, ada beberapa cara yang perlu dilakukan untuk memastikan proses pencucian dilakukan dengan tepat agar tidak berdampak buruk.

Baca juga: Cara Mencuci Celemek agar Bebas Dari Noda dan Bau

Dilansir dari Laundry Heap, Rabu (28/9/2022), pada artikel ini akan dibahas mengenai cara mencuci celemek dengan tepat.

Ilustrasi memakai celemek atau apronFREEPIK.COM/BENZOIX Ilustrasi memakai celemek atau apron
Apa cara terbaik untuk membersihkan celemek?

Membersihkan celemek bisa menjadi tugas yang menakutkan, tetapi ada cara untuk membuatnya lebih mudah bagimu, berikut di antaranya.

Cuci dengan tangan

Jika celemek milikmu tidak terlalu kotor dan kamu hanya perlu menghilangkan sedikit noda, mencucinya dengan tangan adalah solusinya.

Mulailah mengisi ember dengan air panas dan rendam celemek ke dalamnya. Setelah itu, tuangkan air perasan lemon dan garam meja pada noda yang kotor.

Baca juga: Cara Mencuci Bantal yang Benar Sesuai Jenisnya, Jangan Keliru

Seusai dicuci, segera keringkan celemek. Jika kamu ingin menjemurnya di luar ruangan, periksa terlebih dahulu apakah cuacanya mendukung atau tidak.

Namun, apabila hujan mulai turun, biarkan celemek yang sudah dicuci mengering di rak pengering yang ada di dalam ruangan.

Terakhir, bilas celemek sekali lagi dengan air untuk menghilangkan garam yang tersisa dan keringkan sekali lagi untuk memastikan kualitas kain tetap baik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com