Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Ide Dekorasi Ruang Makan untuk Memberi Tampilan yang Baru

Kompas.com - 24/05/2022, 16:06 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika tampilan ruang makan di rumah mulai menjemukan, mungkin sudah waktunya untuk melakukan dekorasi ulang.

Namun, keterbatasan ide kerap menjadi hambatan bagi penghuni rumah untuk memberi tampilan baru yang lebih segar di ruang makan.

Jadi, apabila kamu tidak memiliki ide untuk memberikan perubahan tampilan ruang makan di rumahmu, baca artikel ini untuk mendapatkan sesuatu yang mungkin tak terpikirkan.

Baca juga: Catat, Ini Warna Cat yang Tidak Boleh Digunakan di Ruang Makan

Dilansir dari Pink Villa, Selasa (24/5/2022), berikut ini empat ide dekorasi ruang makan untuk memberi tampilan baru.

Ilustrasi ruang makan dengan cat abu-abuUnsplash/Spacejoy Ilustrasi ruang makan dengan cat abu-abu
Gabungkan ruang keluarga dengan ruang makan

Gabungan ruang keluarga dan ruang makan saat ini menjadi fitur standar rumah kompak (rumah mungil), apartemen studio, dan rumah desain terbuka.

Untuk memberikan tampilan yang kohesif, kamu dapat mencocokkan furnitur dan pelapis agar membuat ruang keluarga terhubung secara visual dengan ruang makan.

Kamu bahkan dapat menggabungkan karpet atau permadani untuk menentukan dua ruang yang berbeda.

Dekorasi interior kayu

Baca juga: Tips Merawat Furnitur Kayu agar Selalu Tampak Baru

Kayu adalah elemen yang secara instan meningkatkan nuansa dan penampilan rumah mana pun.

Setiap ruang makan kayu yang ditata dengan baik memancarkan modernitas dan keanggunan.

Dekorasi kayu mudah ditemukan dan dirawat. Jadi, mengapa tidak membuat desain interior yang chic, tetapi menawan?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com