Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Jenis Pencahayaan untuk Meningkatkan Tampilan Ruang Keluarga

Kompas.com - 22/03/2022, 16:31 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Roohome

JAKARTA, KOMPAS.comPencahayaan menjadi faktor penting dalam mendekorasi atau mendesain rumah.

Pencahaayaan yang tepat memberikan beragam keuntungan untuk setiap ruangan di rumah seperti menerangi ruangan, meningkatkan tampilan rumah, hingga memudahkan melakukan kegiatan. 

Baca juga: Ide Pencahayaan untuk Ruang Tamu Kecil agar Terasa Lebih Luas 

Misalnya, di ruang keluarga, memerlukan pencahayaan yang memadai lantaran menjadi ruangan yang aktif atau sering digunakan untuk berbagai kegiatan seperti berkumpul dan mengobrol bersama keluarga.

Dikutip dari Roohome, Selasa (22/3/2022), setidaknya ada tiga jenis pencahayaan untuk ruang keluarga. Pencahayaan ini berguna meningkatkan tampilan dan fungsional di ruang keluarga seperti berikut. 

Baca juga: 7 Trik Mendapatkan Pencahayaan Alami di Rumah

Ambient lighting

Ilustrasi ruang tamu, ilustrasi ruang keluarga, ilustrasi televisi, ilustrasi tv, ilustrasi perapian.SHUTTERSTOCK / Breadmaker Ilustrasi ruang tamu, ilustrasi ruang keluarga, ilustrasi televisi, ilustrasi tv, ilustrasi perapian.

Ambient lighting mengacu pada cahaya alami yang telah ada di dalam ruangan sebelum lampu ditambahkan. Pencahayaan ini mengacu pada cahaya yang dapat dari luar dan masuk melalui jendela.

Namun, ambient lighting juga bisa berartl cahaya buatan yang ditambahkan ke dalam ruangan untuk meningkatkan pencahayaan. Misalnya, lampu gantung, lampu plafon, atau lampu portabel.

Lampu-lampu ini memberi tingkat pencahayaan yang nyaman untuk semua orang tanpa menunjukkan kemewahan berlebihan.

Ambient lighting biasa dijadikan sebagai pengatur suasana. Menggunakan lampu hemat energi seperti peredup cahaya (dimmer) dapat membantu menciptakan lingkungan yang tepat untuk duduk dan bersantai.

Baca juga: 7 Jenis Pencahayaan di Ruang Tamu yang Dapat Menjadi Pilihan

Task lighting

Ilustrasi ruang tamu.SHUTTERSTOCK / New Africa Ilustrasi ruang tamu.

Task lighting merupakan pencahayaan untuk tugas-tugas tertentu di ruang keluarga. Pencahayaan ini memberikan lebih banyak cahaya pada area tertentu daripada ambient lighting.

Pencahayaan ini diperlukan untuk tugas yang membutuhkan pencahayaan ekstra seperti membaca buku dan menulis.

Beberapa contoh task lighting untuk ruang keluarga adalah lampu meja, lampu lantai, dan lampu plafon jenis pendant

Baca juga: 8 Ide Pencahayaan Ruang Tamu Kecil, Bikin Ruangan Lebih Nyaman

Pencahayaan iapat diarahkan ke lengan sofa atau berdiri di meja untuk memberikan penerangan yang dibutuhkan serta hanya dinyalakan jika diperlukan.

Penempatan task lighting sangat penting. Jenis pencahayaan ini bekerja dengan baik saat digunakan sebagai cahaya kontras seperti menerangkan sebuah sudut di ruang keluarga dengan pencahayaan redup.

Baca juga: Tips Mendapatkan Pencahayaan Terbaik untuk Setiap Ruangan di Rumah

Decorative lighting

Decorative lighting, yang juga dikenal dengan pencahayaan aksen, dapat berfungsi sebagai  sebagai elemen dekoratif ruang keluarga.

Ada banyak jenis decorative lighting yang bisa dipilih, dari lampu gantung berdesain rumit, lampu dengan frame yang ditanam di plafon (recessed lighting), hingga lmpu jenis pendant yang dapat disesuaikan.

Pencahayaan ini dapat diarahkan ke titik yang menarik di ruang keluarga atau di bawah fitur arsitektur atau desain seperti karya seni, perapian, dinding bertekstur, tembikar, serta tanaman hias.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com