Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/10/2021, 13:00 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Agar kucing peliharaan tidak tidur di sembarang tempat, mungkin kamu telah menyediakan kasur atau tempat tidur khusus untuknya.

Namun, ketika sudah disediakan, kucin mungkin enggan dan tidak tertarik untuk tidur di kasurnya.

Hal ini mungkin bisa membuatmu jengkel, apalagi jika kucingmu malah lebih memilih tidur di lantai.

Baca juga: Ketahui, Ini Kebutuhan Cairan untuk Kucing dan Cara Memperolehnya

Terkait permasalahan ini, terdapat satu cara yang bisa kamu lakukan agar kucingmu mau tidur di kasurnya.

Dikutip dari kanal YouTube Agege Saputra, Sabtu (30/10/2021), berikut ini cara melatih kucing agar bisa tidur di kasurnya sendiri.

Sebelum meletakkan kasur kucing di suatu tempat yang kamu inginkan, kamu perlu meletakkannya terlebih dahulu di dalam kandang.

Ketika kamu melihat kucingmu sudah terlihat mengantuk atau tidur, maka segera pindahkan dia ke kasurnya yang ada di dalam kandang.

Baca juga: 5 Cara Mengajak Kucing Pasif agar Aktif Bermain

Biarkan kucing tidur di kasurnya yang ada di dalam kandang sementara waktu.

Hal ini perlu kamu lakukan agar kucingmu bisa tahu dan terbiasa bahwa kasur yang kamu sediakan diperuntukkan bagi dia tidur.

Jadi, pastikan agar kucingmu selalu tidur di kasur yang ada di dalam kandang, jangan sampai tidak.

Ketika kucingmu sudah tidak lagi tidur, kamu bisa mengeluarkannya dari kandang agar dia bisa beraktivitas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com