Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trik Gunakan Poster untuk Dekorasi Kamar Tidur

Kompas.com - 04/01/2021, 07:53 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain lukisan, foto, serta aksesori lainnya, poster juga bisa menjadi dekorasi di kamar tidur agar membuat kamar semakin bergaya. Dibingkai atau tidak, poster dapat menjadi aksesori dinding yang bagus, mudah, dan terjangkau.

Namun, untuk membuat poster ini menjadi elemen dekorasi yang cantik, Anda harus mempertimbangkan di mana poster akan digantung, ketinggiannya, dan lain-lain.

Dilansir dari The Spruce, Senin (4/1/2021),  ada beberapa langkah agar poster bisa menjadi dekorasi cantik, sebagai berikut.

Baca juga: Catat, Panduan Menentukan Warna Cat Kamar Tidur Menurut Feng Shui

1. Siapkan poster

Dengan tangan bersih, keluarkan poster dari tabung dan letakkan di permukaan yang rata dengan sisi yang dicetak menghadap ke atas. Untuk menghilangkan gulungan di sudut-sudut, tekan atau letakkan benda berat di masing-masing dari keempat sudut selama beberapa jam, atau lebih lama jika perlu.

2. Pilih tempat

Tentukan di mana Anda ingin menggantungkan poster. Di mana saja boleh, meskipun yang harus diperhatikan adalah jika poster tergantung di jalur sinar matahari langsung, kemungkinan besar akan memudar seiring waktu.

3. Pilih perekat

Beberapa benda perekat seperti selotip dan double tape bisa menjadi sebuah perekat poster tanpa bingkai di dinding. Namun sebenarnya selotip dapat menyebabkan cat terkelupas dari dinding.

Jadi, sebaiknya gunakan perekat khusus yang tidak merusak cat dinding.

Baca juga: 5 Ide Dekorasi Kamar Tidur Super Minimalis

Tips untuk melepaskan perekat

Saat tiba waktunya untuk menurunkan poster, Anda harus berhati-hati agar tidak ada cat yang ikut terkikis di dinding. Lihat petunjuk spesifik yang menempel pada produk perekat yang digunakan untuk melepasnya.

Beberapa kait pemasangan yang dapat dilepas, misalnya, memiliki tab penarik yang membantu melepaskan produk dari dinding. Lainnya, Anda hanya perlu mengupasnya dengan lembut.

Namun, jika terlihat residu tertinggal, Anda memiliki beberapa cara untuk menghilangkannya dengan menggunakan cuka dan air hangat.

Buat larutan 50/50 cuka sari atau cuka putih dan air hangat dalam botol semprot. Semprotkan ke sisa perekat dan diamkan selama beberapa menit, kemudian gunakan spons lembut untuk menyeka sisa sisa dari dinding dengan hati-hati.

Baca juga: 7 Tanaman Hias yang Dapat Menyegarkan Udara di Kamar Tidur

Atau bisa menggunakan cairan pencuci piring dan air panas. Isi botol semprot dengan air panas dan tambahkan beberapa tetes cairan pencuci piring. Kocok hingga tersebar, lalu semprotkan pada sisa perekat.

Biarkan beberapa menit, lalu gunakan spons lembut untuk menyeka sisa yang tersisa.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com