Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prihatin Kecelakaan Helikopter Presiden Iran, China Siap Beri Dukungan dan Bantuan

Kompas.com - 20/05/2024, 10:49 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber AFP

BEIJING, KOMPAS.com - Pemerintah China pada Senin (20/5/2024) menyatakan keprihatinannya atas kecelakaan helikopter Presiden Iran Ebrahim Raisi.

China berjanji akan memberikan dukungan serta membantu dalam operasi penyelamatan, lantaran helikopter Presiden Iran jatuh.

Sebelumnya, helikopter Kepresidenan Iran hilang kontak yang membawa Ebrahim Raisi serta Menteri Luar Negeri Hossein Amir-Abdollahian dan lainnya, di Provinsi Azerbaijan Timur di barat laut Iran pada hari Minggu, kata laporan.

Baca juga: Helikopter Kepresidenan Iran Kecelakaan, Belum Diketahui Raisi Ada di Dalam

Dikutip dari AFP pada Senin (20/5/2024), Bulan Sabit Merah Iran mengatakan pada hari Senin bahwa helikopter telah ditemukan dan situasinya “tidak baik”.

"Pihak China sangat prihatin atas pendaratan keras helikopter yang ditumpangi Presiden Raisi, dan kami berharap Presiden Raisi dan awak pesawat berada dalam keadaan selamat dan sehat," stasiun televisi negara CCTV mengutip pernyataan Kementerian Luar Negeri China.

China memantau situasi dengan cermat dan akan memberikan semua dukungan dan bantuan yang diperlukan untuk operasi penyelamatan.

Diketahui, China adalah mitra dekat Iran, mitra dagang terbesarnya, dan pembeli utama minyak yang terkena sanksi.

Iran dan China telah memperdalam hubungan dagang dalam beberapa tahun terakhir, meskipun upaya Beijing untuk menarik Iran ke dalam proyek infrastruktur utama Inisiatif Sabuk dan Jalan (BRI) menjadi rumit karena sanksi.

Selain itu, China juga telah lama memainkan peran penting dalam mempersenjatai Iran, membantu upayanya memodernisasi perangkat keras dan taktik militernya.

Mereka juga memfasilitasi transfer teknologi dan mesin untuk program nuklir terlarang Iran, menurut RAND Corporation.

Baca juga: Penasihat AS Bertemu PM Israel Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Amerika Serikat telah berulang kali mengajukan seruan publik kepada China untuk menggunakan pengaruhnya terhadap Iran untuk mengendalikan ketegangan di kawasan, yang diperburuk oleh perang Israel-Hamas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Beruang Liar di California Terobos Rumah demi Curi Sebungkus Oreo

Beruang Liar di California Terobos Rumah demi Curi Sebungkus Oreo

Global
Militer China Siap Hentikan Kemerdekaan Taiwan Secara Paksa

Militer China Siap Hentikan Kemerdekaan Taiwan Secara Paksa

Global
Keluarga Tawanan Israel Minta Netanyahu Terima Rencana Biden

Keluarga Tawanan Israel Minta Netanyahu Terima Rencana Biden

Global
Stormy Daniels Komentari Vonis Trump: Dia Harus Dipenjara

Stormy Daniels Komentari Vonis Trump: Dia Harus Dipenjara

Global
Jago Mengetik Cepat Pakai Hidung, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia

Jago Mengetik Cepat Pakai Hidung, Pria Ini Pecahkan Rekor Dunia

Global
Para Penyintas Serangan 7 Oktober Menuntut Kelompok Pro-Palestina di AS

Para Penyintas Serangan 7 Oktober Menuntut Kelompok Pro-Palestina di AS

Global
Korea Utara Kirim 600 Balon Sampah Lagi ke Korea Selatan, Apa Saja Isinya?

Korea Utara Kirim 600 Balon Sampah Lagi ke Korea Selatan, Apa Saja Isinya?

Global
Rangkuman Hari Ke-829 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Temui Prabowo | Italia Beda Sikap dengan AS-Jerman

Rangkuman Hari Ke-829 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Temui Prabowo | Italia Beda Sikap dengan AS-Jerman

Global
Mayoritas 'Exit Poll' Isyaratkan Partai Modi Menangi Pemilu India 2024

Mayoritas "Exit Poll" Isyaratkan Partai Modi Menangi Pemilu India 2024

Global
Bertemu Prabowo di Singapura, Zelensky Minta Dukungan dan Bilang Siap Perbanyak Pasok Produk Pertanian

Bertemu Prabowo di Singapura, Zelensky Minta Dukungan dan Bilang Siap Perbanyak Pasok Produk Pertanian

Global
Pentingnya Israel-Hamas Sepakati Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden...

Pentingnya Israel-Hamas Sepakati Usulan Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden...

Global
Menteri-menteri Israel Ancam Mundur Usai Biden Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru

Menteri-menteri Israel Ancam Mundur Usai Biden Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru

Global
Saat China Berhasil Daratkan Chang'e-6 di Sisi Jauh Bulan...

Saat China Berhasil Daratkan Chang'e-6 di Sisi Jauh Bulan...

Global
[UNIK GLOBAL] Penjual Sotong Mirip Keanu Reeves | Sosok 'Influencer Tuhan'

[UNIK GLOBAL] Penjual Sotong Mirip Keanu Reeves | Sosok "Influencer Tuhan"

Global
Korea Utara Kembali Terbangkan Balon Berisi Sampah ke Korea Selatan

Korea Utara Kembali Terbangkan Balon Berisi Sampah ke Korea Selatan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com