Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bintang Liverpool Mohamed Salah Serukan Diakhirinya Kekerasan di Gaza

Kompas.com - 19/10/2023, 17:30 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber Al Jazeera

KAIRO, KOMPAS.com - Pemain sepak bola Mesir dan Liverpool, Mohamed Salah, menyerukan diakhirinya kekerasan di Gaza, dengan mengatakan bahwa bantuan kemanusiaan harus segera diijinkan masuk ke daerah kantong Palestina yang terkepung itu.

Penyerang berusia 31 tahun itu membuat komentar pertamanya tentang konflik Israel-Gaza yang semakin dalam pada Rabu (18/10/2023) di tengah meningkatnya kemarahan atas tewasnya hampir 500 orang dalam sebuah ledakan di Rumah Sakit Arab al-Ahli di Kota Gaza.

Otoritas Palestina mengatakan bahwa ledakan tersebut disebabkan oleh serangan udara Israel.

Baca juga: Al Quran Berbahasa Mandarin dan Rencana China Sinifikasi Islam

Israel mengatakan bahwa ledakan tersebut merupakan hasil dari sebuah roket yang diluncurkan oleh kelompok Jihad Islam Palestina (PIJ) yang gagal meluncur. PIJ menolak tuduhan tersebut.

"Tidak selalu mudah untuk berbicara di saat seperti ini. Ada terlalu banyak kekerasan dan terlalu banyak patah hati dan kebrutalan," kata Salah dalam sebuah video yang diunggah ke 62,7 juta pengikutnya di Instagram, seperti dikutip dari Al Jazeera.

Pesepakbola yang menjadi kapten tim nasional Mesir ini sebelumya dikritik karena tidak bersuara untuk membela warga Palestina, dan beberapa kritikus telah memulai kampanye online untuk berhenti mengikutinya di media sosial.

Baca juga: Kisah Kyoichiro Sugimoto, Pria Jepang Mualaf yang Berupaya Hapus Citra Negatif Islam

"Eskalasi dalam beberapa pekan terakhir tak tertahankan untuk disaksikan. Semua nyawa adalah suci dan harus dilindungi. Pembantaian harus dihentikan, keluarga-keluarga sedang terkoyak," lanjut Salah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Global
Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Global
Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun 'Menampakkan Diri'

Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun "Menampakkan Diri"

Global
Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Global
Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Internasional
Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Global
Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Internasional
Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Global
Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Internasional
Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Global
Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Global
Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Global
Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Global
Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com