Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukraina Butuh Bantuan dari Masyarakat Indonesia

Kompas.com - 24/10/2022, 19:16 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

Sumber Rilis

Ibu Negara Ukraina mendirikan ?Olena Zelenska Foundation? pada 1 Juli 2022, yang bertujuan untuk mencari cara agar warga negara Ukraina dapat menerima bantuan nyata yang bermanfaat.
KEDUBES UKRAINA Ibu Negara Ukraina mendirikan ?Olena Zelenska Foundation? pada 1 Juli 2022, yang bertujuan untuk mencari cara agar warga negara Ukraina dapat menerima bantuan nyata yang bermanfaat.

JAKARTA, KOMPAS.com - Duta Besar Ukraina untuk Indonesia Vasyl Hamianin memohon bantuan dari masyarakat Indonesia dalam menghadapi krisis kemanusiaan terparah yang dialami negaranya akibat serangan Rusia.

“Dengan berat hati, saya memohon simpati serta bantuan Anda pada masa memilukan ini dalam sejarah negara Ukraina dan dunia,” ujar surat terbuka untuk masyarakat Indonesia yang dirilis pada Senin (24/10/2022).

Sudah delapan bulan berlalu sejak Rusia melancarkan agresi brutal terhadap Ukraina.

Menurutnya, “239 hari itu dipenuhi dengan linangan air mata, duka cita yang mendalam, dan serangan yang memorak-porandakan bangsa Ukraina yang damai dan indah.”

Baca juga: Ukraina Hari Ini: Rusia Tembakkan Rudal dan Drone ke Mykolaiv, Eskalasi Tak Terkendali

Lebih lanjut dia mengungkapkan bahwa ribuan laki-laki, perempuan dan anak-anak Ukraina disiksa dan dibunuh oleh Rusia tanpa belas kasihan.

Puluhan ribu orang tewas akibat serangan bom dan rudal, ratusan ribu menderita luka-luka, dan jutaan orang kini tak lagi memiliki tempat tinggal, terlantar atau melarikan diri ke luar negeri.

“Ukraina tengah diselimuti kobaran api dan bercucuran darah. Ini adalah PERANG terhadap kemanusiaan, keadilan dan demokrasi,” ujarnya.

Dalam menghadapi krisis, Ibu Negara Ukraina mendirikan “Olena Zelenska Foundation” pada 1 Juli 2022. Tujuan organisasi itu adalah untuk mencari cara agar warga negara Ukraina dapat menerima bantuan nyata yang bermanfaat.

Untuk memulihkan kembali modal manusia (human capital) Ukraina, Olena Zelenska Foundation bergerak di tiga bidang utama, yaitu kesehatan, pendidikan, bantuan kemanusiaan.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-242 Serangan Rusia ke Ukraina: Rudal Moskwa Gempur Fasilitas Energi | Pengumuman Evakuasi Kherson

Olena Zelenska Foundation juga menempatkan perusahaan asing, yayasan amal, dan lembaga internasional sebagai mitra utama.

“Kami akan sangat menghargai apabila Anda berkenan menggunakan koneksi bisnis, relasi dengan publik, atau kenalan Anda untuk membantu.”

Permohonan bantuan yang diperlukan Ukraina dari Indonesia, yaitu:

  • Mencari yayasan amal atau LSM di Indonesia yang dapat bekerja sama dengan Olena Zelenska Foundation (OZF);
  • Menemukan perusahaan – swasta atau BUMN – yang dapat memberikan donasi secara langsung atau bantuan lainnya (finansial maupun materi: makanan, bantuan medis, pengobatan bagi korban luka, dll) ke Ukraina melalui OZF;
  • Membangun komunikasi secara online antara OZF dan institusi/perusahaan Indonesia yang tergerak untuk membantu;
  • Mengajak para influencer dan figur penting (seperti bintang TV, blogger, politisi, dll), yang dapat membantu menyebarluaskan kegiatan OZF dan mendorong para pengikut mereka untuk donasi ke OZF.

Baca juga: Ukraina Terkini: Kyiv Berlakukan Pemadaman Listrik Bergilir, Dampak Serangan Rusia

“Bangsa Indonesia adalah bangsa pecinta damai. Selain itu, Indonesia kini mulai menjadi pemain geopolitik global.”

“Bangsa Indonesia juga adalah bangsa yang baik hati dan penuh belas kasihan, yang dapat turut merasakan penderitaan sesama umat manusia. Ukraina membutuhkan bantuan saat ini juga.”

Duta Besar Ukraina untuk Indonesia mengatakan bahwa apa pun yang dapat diberikan, akan sangat berharga bagi warga Ukraina yang saat ini sedang menderita.

“Setiap suara, setiap rupiah sangatlah berarti. Anda tidak perlu menjadi orang Ukraina untuk mengulurkan tangan kepada Ukraina. Anda cukup memiliki hati nurani sebagai seorang manusia.”

“Saya akan sangat menghargai apabila Anda berkenan menghubungi saya atau rekan-rekan diplomat saya – kapan pun itu, tak peduli siang ataupun malam,” ungkap Hamianin.

“Kiranya Tuhan memberkati Anda sekalian, orang-orang yang bermurah hati dan memiliki jiwa yang penuh kasih!” 

Kontak Olena Zelenska Foundation.KEDUBES UKRAINA Kontak Olena Zelenska Foundation.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kesaksian Perempuan yang Disandera 54 Hari di Gaza: Bunuh Saja Saya Secepatnya

Kesaksian Perempuan yang Disandera 54 Hari di Gaza: Bunuh Saja Saya Secepatnya

Internasional
India Tangguhkan Lisensi Belasan Produk Obat Tradisional dari Guru Yoga Populer

India Tangguhkan Lisensi Belasan Produk Obat Tradisional dari Guru Yoga Populer

Global
Perlakuan Taliban pada Perempuan Jadi Sorotan Pertemuan HAM PBB

Perlakuan Taliban pada Perempuan Jadi Sorotan Pertemuan HAM PBB

Global
Rudal Hwasong-11 Korea Utara Dilaporkan Mendarat di Kharkiv Ukraina

Rudal Hwasong-11 Korea Utara Dilaporkan Mendarat di Kharkiv Ukraina

Global
Blinken Desak Hamas Terima Kesepakatan Gencatan Senjata Israel

Blinken Desak Hamas Terima Kesepakatan Gencatan Senjata Israel

Global
Status Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia Terancam Ditangguhkan

Status Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia Terancam Ditangguhkan

Global
Keputusan Irak Mengkriminalisasi Hubungan Sesama Jenis Menuai Kritik

Keputusan Irak Mengkriminalisasi Hubungan Sesama Jenis Menuai Kritik

Internasional
Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Global
Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Global
Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Global
AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

Global
Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Global
ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

Global
[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

Global
Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com