BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Pizza Hut

Piza Jadi Salah Satu Makanan Terpopuler, Ini Faktanya!

Kompas.com - 16/05/2024, 20:30 WIB
Hotria Mariana,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Perbedaan generasi ibarat jurang pemisah yang menghambat komunikasi dan memicu kesalahpahaman. Minat, kebiasaan, dan cara berkomunikasi yang berbeda sering kali menjadi sumber ketegangan.

Di tengah kondisi itu, makanan kerap dijadikan jembatan penghubung yang mampu mencairkan suasana dan menyatukan semua perbedaan. Tak sedikit eksperimen sosial telah membuktikan hal ini.

Salah satunya dibuktikan oleh Social Gastronomy Movement (SGM), yakni komunitas nirlaba asal Swiss yang berfokus pada penciptaan perubahan sosial lewat pangan.

Lewat kampanye bertajuk #WorldsTogether, komunitas itu menyatukan orang-orang dari berbagai latar belakang daerah ataupun budaya dalam satu momen makan malam yang hangat. Para partisipan yang awalnya tidak saling kenal justru berlaku sebaliknya. Mereka saling bertukar cerita dan mengenal satu sama lain.

Dari kampanye tersebut, SGM meyakini bahwa makanan memiliki kekuatan untuk menyatukan dan tidak mengenal sekat-sekat identitas, serta dapat menjadi pembuka percakapan yang bermakna.

Di antara berbagai hidangan yang digemari banyak orang di seluruh dunia, piza menempati posisi istimewa, tak terkecuali di Indonesia.

Perpaduan sempurna antara roti tipis yang renyah dan beragam topping serta saus yang lezat membuat sajian khas Italia itu sebagai pilihan favorit banyak orang untuk berbagai momen kebersamaan.

Berdasarkan laporan keuangan Inggris yang dimuat Fox News, Rabu (13/1/2021), piza menduduki puncak makanan pesan antar terpopuler di internet sepanjang 2020. Data dari 109 negara menunjukkan hidangan tersebut sebagai pilihan favorit di 44 negara, termasuk negara asalnya.

Kepopuleran piza semakin diperkuat dengan masuknya makanan ini ke dalam daftar 50 Makanan Terbaik Dunia versi CNN Travel pada 2021.

Dominasi piza semakin terlihat jelas di era digital. Dilansir Reader Digest, Senin (11/3/2024), layanan pesan antar makanan Grubhub mencatat piza sebagai hidangan yang paling banyak dipesan di aplikasinya. Fakta tersebut semakin memperkuat status piza sebagai makanan favorit global yang digemari di berbagai negara dan platform.

Sebagai salah satu restoran piza populer, bahkan yang pertama hadir di Indonesia, Pizza Hut Indonesia menjadi saksi berbagai momen kebersamaan, mulai dari kumpul keluarga, arisan teman, hingga pesta ulang tahun.

Membuka gerai pertamanya di Indonesia pada 1984, Pizza Hut Indonesia kini telah berusia 40 tahun. Untuk merayakan perjalanan empat dekadenya di Tanah Air, restoran piza dengan slogan “Berbagi Bersama” ini menghadirkan Cheese Overflow, menu baru nan spesial yang bisa #LuberkanKebersamaan #GenerasiHUT.

Menu tersebut terdiri dari lima piza dan empat pasta favorit Pizza Hut dengan sentuhan mozzarella melimpah serta lumer di mulut.

Adapun kelima piza yang dimaksud adalah Meat Lovers, Pepperoni, Tuna Melt, Super Supreme, dan American Favorite. Masing-masing menu piza dibanderol dengan harga mulai dari Rp 55.000 untuk ukuran personal dan Rp 106.000 untuk ukuran reguler.

Sementara, keempat pasta yang dihadirkan dalam Cheese Overflow adalah Creamy Beef Fettuccine, Beef Spaghetti, Beef Lasagna, dan Beef Fusilli. Masing-masing menu dihargai mulai dari Rp 65.455.

Director of Operations Pizza Hut Indonesia Boy Lukito menuturkan, pihaknya telah mengantarkan kebahagiaan melalui hidangan lezat selama empat dekade terakhir.

“Dimulai dari satu gerai di Djakarta Theater pada 1984, kini Pizza Hut Indonesia telah berkembang pesat dengan lebih dari 600 gerai yang tersebar di 36 provinsi di seluruh Indonesia,” ucapnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (7/5/2024).

Selama perjalanannya, lanjut Boy, Pizza Hut Indonesia selalu setia menghadirkan inovasi hidangan yang sesuai dengan cita rasa konsumen Indonesia. Dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-40 tahun, Pizza Hut Indonesia dengan bangga memperkenalkan Cheese Overflow sebagai inovasi terbaru.

“Cheese Overflow merupakan hidangan piza dan pasta favorit yang dilumuri keju berlimpah dan disempurnakan dengan sentuhan obor api. Sensasi keju yang lumer di mulut ini dapat dinikmati di semua gerai Pizza Hut Ristorante, Pizza Hut Restaurant, dan PHD,” terangnya.

Boy menambahkan bahwa inovasi Cheese Overflow merupakan cara Pizza Hut Indonesia untuk #LuberkanKebersamaan dan menyatukan perbedaan generasi di Indonesia. Hidangan ini menjadi simbol kebersamaan dan kehangatan yang dapat dinikmati oleh semua orang, baik tua maupun muda.

Baca tentang

Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com