Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/05/2023, 16:07 WIB
Diva Inggar Sabilillah,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bandung merupakan salah satu kota di Provinsi Jawa Barat yang menjadi pilihan banyak orang sebagai destinasi wisata saat liburan.

Salah satu mal populer di Bandung adalah Paris Van Java yang lokasinya strategis. 

Paris Van Java (PVJ) beralamat di Jalan Sukajadi Nomor 131-139, Cipedes, Sukajadi, Bandung.

Mal ini ramai dikunjungi banyak orang, baik warga Bandung maupun wisatawan luar Bandung. 

Jika kamu sedang berkunjung ke sana, jngan lupa untuk mampir ke beberapa tempat makan di PVJ Bandung ini untuk mencicipi aneka kulinernya.

Baca juga:

1. Tiga Wonton

Ilustrasi kwetiau goreng.Ilustrasi kwetiau goreng. Ilustrasi kwetiau goreng.

Buat kamu penggemar chinese food, seperti pangsit, mie, dan kwetiau, kamu bisa coba mampir ke Tiga Wonton.

Sesuai dengan namanya, hidangan yang menjadi andalan di tempat makan ini adalah wonton atau pangsit. 

Terdapat beberapa pilihan penyajian wonton, yaitu rebus, kuah, dan gaya Shanghai. Isian wonton yang tersedia antara lain Wonton Ayam, Wonton Udang, dan Wonton Ikan.

Selain wonton, mereka juga punya chinese food lain yang bisa kamu coba, seperti Kwetiau Sapi Muda, Mie Hongkong Baso Ikan & Teri, dan Bebek Panggang.

Harga rata-rata makanan di Tiga Wonton mulai dari Rp 40.000-an. Tiga Wonton buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB-21.00 WIB.

2. Bao Dimsum

Ilustrasi dimsum. shutterstock/chuckstock Ilustrasi dimsum.

Bagi penggemar dimsum, kamu bisa cobain dimsum milik Bao Dimsum. 

Mereka menawarkan aneka varian dimsum yang bisa kamu coba, mulai dari dimsum kukus seperti Hakau, Pangsit Udang Singapore, Siomay Crabstick, sampai aneka dimsum goreng seperti Money Dumpling, Flying Dumpling, dan Pangsit Udang Mayonaise

Tidak hanya dimsum, mereka juga punya aneka bakpao dengan bentuk karakter unik, serta chinese food lainnya, seperti Bakmi Hongkong Jamur dan Kailan Bawang Putih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com