Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Reynold, Wisudawan Undip dengan Segudang Prestasi

Kompas.com - 08/05/2024, 07:11 WIB
Sania Mashabi,
Mahar Prastiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Reynold Valentino Silvester menjadi salah satu wisudawan terbaik di Universitas Diponegoro (Undip) dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) 3,80.

Reynold berhasil menyelesaikan studinya hanya dalam waktu 3 tahun 6 bulan 14 hari.

Reynold merupakan lulusan dari Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Undip yang masuk melalui jalur ujian mandiri dengan bantuan beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah).

Selama kuliah, Reynold memiliki banyak prestasi baik dalam kompetisi dalam ataupun luar negeri. Tentu prestasi ini bisa menginspirasi mahasiswa lainnya agar bisa meraih prestasi yang sama dengan Reynold. Khususnya para mahasiswa penerima KIP Kuliah.

Baca juga: Cerita Kenny, Wisudawan Terbaik ITS, Lulus 3,5 Tahun dengan IPK 3,94

Wisudawan berprestasi Undip

Prestasi yang berhasil diraih Reynold antara lain, juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Industrial Engineering Festival 2023.

Kemudian juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional “Art and Science Youth Competition” 2023, juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional “Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa dan Siswa Nasional V(KRISNA V)” 2023.

Hingga meraih medali emas Indonesia International Applied Science Project Olympiad 2022 dan medali emas Youth International Science Fair 2022.

"Saya juga sangat senang sekaligus bersyukur Undip menyediakan fasilitas yang menjadi penunjang mahasiswa dalam beraktivitas," kata Reynold dikutip dari laman resmi Undip, Selasa (7/5/2024).

Tak hanya kompetisi, Reynold juga mengikuti beragam organisasi diantaranya Society of Renewable Energy Universitas Diponegoro sebagai Wakil Kepala Departemen Finance 2022-2023.

Baca juga: Pernah Gagal 17 Kali Masuk FK, Kini Roy Jadi Wisudawan Terbaik Unair

Dia juga aktif di kegiatan Oikumene Teknik Kimia Universitas Diponegoro sebagai Ketua Bidang Hubungan Masyarakat 2022-2023, Lembaga Pers Mahasiswa KINETIKA Universitas Diponegoro sebagai Crew Bidang Perusahaan tahun 2021-2023.

Pelayanan Rohani Mahasiswa Katolik Fakultas Teknik Universitas Diponegoro sebagai Staff Unit Penelitian dan Pengembangan tahun 2021-2022.

Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia Universitas Diponegoro sebagai Staff Bidang Riset dan Teknologi pada tahun 2021-2022) dan kepanitiaan (Sekretaris Chemical Engineering Fair and Competition (Creation 2021).

Termasuk menjadi asisten Laboratorium di Laboratorium Dasar Teknik Kimia II selama semester genap, dan menjadi asisten salah satu dosen Teknik Kimia.

“Selain itu, saya juga mengambil magang Matching Fund Kedaireka pada bulan Agustus-Desember 2023 di PT Nuanza Porcelain Indonesia," ujarnya.

Menurut Reynold, pendidikan akademik adalah hal penting untuk menumbuhkan mindset positif dalam menjalani hidup dan mengembangkan cara berpikir.

Baca juga: Cerita Akin, Wisudawan Terbaik Unair, Lulus S2 dan Pendidikan Profesi Bersamaan

Senada dengan pendidikan akademik, pendidikan non-akademik bagi Reynold pun penting untuk pengembangan diri di lingkungan bersama orang lain.

"Sehingga, saya berharap bahwa apabila teman-teman mengambil kesempatan dalam berorganisasi. Bukan hanya ingin mencari pengalaman dalam manajemen waktu maupun meningkatkan kemampuan diri teman teman. Saya berharap teman-teman bisa mengembangkan cara berdinamika dengan orang sekitar," pungkas Reynold.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com