Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KAI Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA/SMK dan D3 dari Banyak Jurusan

Kompas.com - 21/10/2022, 16:33 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI sedang membuka lowongan kerja bagi lulusan SMA/SMK dan D3 dari banyak jurusan.

KAI merupakan BUMN Indonesia yang menyelenggarakan jasa angkutan perkeretaapian dan bisnis usaha penunjang lainnya dengan mengutamakan integritas, profesional, keselamatan, inovasi dan pelayanan prima.

Baca juga: BCA Buka Lowongan Kerja Posisi MDP bagi Lulusan S1, Ini Syaratnya

Saat ini, KAI sedang memberikan kesempatan kepada putra dan putri terbaik Indonesia untuk bergabung ke dalam perusahaan.

Melansir laman KAI, Jumat (21/10/2022) memberitahukan ada lowongan kerja yang sedang dibuka KAI untuk lulusan SMA/SMK dan D3 untuk Formasi Operasional dan Pemeliharaan Sarana Prasarana KAI.

Apabila berminat, mari simak kualifikasi yang dibutuhkan KAI.

Lowongan kerja Formasi Operasional dan Pemeliharaan Sarana Prasarana KAI

Kualifikasi:

1. Warga Negara Indonesia (WNI).

2. Jenis Kelamin Pria.

3. Sehat jasmani/rohani.

4. Memiliki Ijazah.

Baca juga: Alfamart Buka 6 Posisi Lowongan Kerja Lulusan D3/S1

a. SLTA (SMK/MA/SMK/MAK) dengan nilai :

  • Ujian Akhir Nasional (UAN) rata-rata minimal 7,0 (tujuh koma nol).
  • Nilai Akhir Sekolah rata-rata minimal 7,0 (tujuh koma nol) bagi lulusan mulai tahun 2020.

b. D3 dengan IPK minimal 3,0 (tiga koma nol) dan akreditasi jurusan/program studi pada saat tanggal kelulusan minimal "B" dari BAN-PT.

5. Usia pelamar per 01 Oktober 2022 :

  • Tingkat Pendidikan SLTA serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan setinggi-tingginya 25 (dua puluh lima) tahun.
  • Tingkat Pendidikan D3 serendah-rendahnya 20 (dua puluh) tahun dan setinggi-tingginya 27 (dua puluh tujuh) tahun.

6. Memiliki tinggi badan:

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com