Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Live IG Kompas.com 21 Mei Pukul 11.00 WIB: Girls Power, Pejuang Beasiswa dan Ilmuwan di Kancah Internasional

Kompas.com - 21/05/2020, 03:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

KOMPAS.com - Tak banyak orang yang tahu bahwa Indonesia memiliki seorang peneliti wanita berkelas dunia yang patut dibanggakan, Sastia Prama Putri.
?
Selain menjadi peneliti, Sastia juga seorang dosen, istri dan ibu dari satu orang anak. Sastia yang merupakan peneliti perempuan diaspora Indonesia menjadi sorotan pada Simposium Cendikia Kelas Dunia pada tahun 2019.

Di Jepang, jumlah peneliti perempuan hanya 10,6 persen dari jumlah peneliti, dan hebatnya Sastia mampu jadi salah satu di antaranya.?
?
Sastia menjadi bukti bahwa perempuan dapat mengejar impiannya profesional di dunia karir dan menjadi ibu yang hebat bagi keluarganya. Namun itu semua tidak mudah?.

Baca juga: Live IG Kompas.com, Bangun Semangat Pejuang Selama Belajar dari Rumah

Lalu bagaimana cerita Sastia Prama Putri menjadi peneliti, dosen, hingga hidup sebagai ibu secara bersamaan? Apakah dosen dan peneliti adalah cita-citanya sejak dulu?

Kompas.com rubrik Edukasi menghadirkan program Belajar dari Rumah #TeredukasidariRumah berupa bincang-bincang bersama pakar dan pegiat pendidikan di akun Instagram Kompas.com.

Kegiatan ini ditujukan kepada anak-anak, mahasiswa, dan orangtua. Ada beragam pengetahuan berupa tips dan trik dan analisis isu-isu terkini seputar pendidikan dan pola asuh anak.

Episode program Belajar dari Rumah #TeredukasidariRumah kali ini menghadirkan narasumber ilmuwan diaspora di Jepang, asisten profesor di Departemen Bioteknologi, Fakultas Teknik Osaka University, dan Managing Director Formind Institute, Sastia Prama Putri.

Anda juga bisa bertanya seputar peluang beasiswa dan pengalaman Sastia menempuh pendidikan saat live nanti untuk langsung dijawab oleh narasumber.

Jadi, jangan lupa menonton Live Instagram Kompas.com bersama Sastia Prama Putri "Girl Power, jadi Pejuang Beasiswa dan Ilmuwan di Kancah Internasional"" pada Rabu, 21 Mei 2020 pukul 11.00 WIB di Instagram resmi Kompas.com (@kompascom).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com