Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspadai Situs Palsu Pendaftaran PPPK Kemensos

Kompas.com - 02/09/2023, 16:07 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Menjelang pembukaan pendaftaran Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2023, muncul sebaran situs palsu mengatasnamakan Kementerian Sosial (Kemensos).

Situs tersebut berisi informasi pendaftaran pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) untuk tahun 2023/2024.

Kemensos menginformasikan kepada masyarakat bahwa situs tersebut bukanlah milik Kemensos.

"Kementerian Sosial TIDAK PERNAH membuat situs atau tautan terkait pendaftaran PPPK Kemensos selain dari kanal resmi milik Kemensos," dikutip dari situs resmi Kemensos, Sabtu (2/9/2023).

Domain berbeda

Situs resmi Pemerintah Indonesia umumnya memakai alamat situs dengan domain berakhiran ".go.id".

Begitu pula dengan Kemensos, yang memiliki alamat situs resmi www.kemensos.go.id.

Sementara, situs yang beredar di media sosial memiliki domain berakhiran ".net".

Pendaftaran PPPK selain dari situs resmi pemerintah patut dicurigai.

Jangan sampai memberikan data pribadi, seperti KTP, alamat email, kata sandi, dan sejenisnya melalui situs yang diragukan kredibilitasnya.

Pendaftaran PPPK

Seluruh pendaftaran CASN, baik PPPK maupun pegawai negeri sipil (PNS) dilakukan melalui satu pintu, yakni situs SSCASN.

Sesuai jadwal seleksi yang telah ditetapkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN), pendaftaran baru dibuka pada 17 September 2023 mendatang.

Adapun pelaksanaan seleksi CASN 2023 juga di bawah persetujuan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Menpan RB Abdullah Azwar Anas mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati terhadap penipuan seleksi CASN.

"Harap berhati-hati terhadap oknum yang menjanjikan kelulusan dan meminta imbalan, karena sudah dapat dipastikan penipuan. Persiapkan diri semaksimal mungkin untuk dapat mengikuti rangkaian seleksi CASN," ujar Azwar Anas, dikutip dari situs Kemenpan RB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dituding Tiru Suara Scarlet Johansson, OpenAI Hapus Fitur Suara dari ChatGPT

Dituding Tiru Suara Scarlet Johansson, OpenAI Hapus Fitur Suara dari ChatGPT

Data dan Fakta
[KLARIFIKASI] Video Lama Presiden Iran Naik Helikopter Dinarasikan Keliru

[KLARIFIKASI] Video Lama Presiden Iran Naik Helikopter Dinarasikan Keliru

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Badan Intelijen Iran Gerebek Kedubes India di Teheran

[HOAKS] Badan Intelijen Iran Gerebek Kedubes India di Teheran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pilot Helikopter Presiden Iran adalah Agen Mossad Bernama Eli Koptar

[HOAKS] Pilot Helikopter Presiden Iran adalah Agen Mossad Bernama Eli Koptar

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Prabowo Mengamuk Usai Sri Mulyani Beberkan Kasus Korupsinya

[HOAKS] Prabowo Mengamuk Usai Sri Mulyani Beberkan Kasus Korupsinya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Puing Pesawat Latih, Bukan Helikopter Presiden Iran

[KLARIFIKASI] Foto Puing Pesawat Latih, Bukan Helikopter Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Vaksinasi Booster Covid-19 Runtuhkan Kekebalan Tubuh

INFOGRAFIK: Hoaks Vaksinasi Booster Covid-19 Runtuhkan Kekebalan Tubuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Harrison Ford Pimpin Demo Kemerdekaan Palestina

[HOAKS] Harrison Ford Pimpin Demo Kemerdekaan Palestina

Hoaks atau Fakta
Rekor dan Pencapaian Manchester City, Jawara Premier League...

Rekor dan Pencapaian Manchester City, Jawara Premier League...

Data dan Fakta
Disinformasi, Bill Gates Ciptakan Pasar untuk Vaksin Flu Burung

Disinformasi, Bill Gates Ciptakan Pasar untuk Vaksin Flu Burung

Hoaks atau Fakta
Hoaks soal Konflik Israel-Palestina, dari Kehadiran Rusia sampai Video Rekayasa

Hoaks soal Konflik Israel-Palestina, dari Kehadiran Rusia sampai Video Rekayasa

Hoaks atau Fakta
Fakta Seputar Kecelakaan Helikopter yang Tewaskan Presiden Iran

Fakta Seputar Kecelakaan Helikopter yang Tewaskan Presiden Iran

Data dan Fakta
[HOAKS] 25 Orang Tewas Saat Pesta Pernikahan di China

[HOAKS] 25 Orang Tewas Saat Pesta Pernikahan di China

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bantuan Dana Rp 250 Juta Mengatasnamakan Kerajaan Arab Saudi

[HOAKS] Bantuan Dana Rp 250 Juta Mengatasnamakan Kerajaan Arab Saudi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kenaikan Tarif Listrik mulai 1 Mei 2024

[HOAKS] Kenaikan Tarif Listrik mulai 1 Mei 2024

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com